Mohon tunggu...
Pdt SimonTarigan
Pdt SimonTarigan Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Pendeta pensiunan di Gereja Batak Karo Protestan

Yahwe me kap permakanku

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Kenangan Pertama Kali ke Jerman dan Belanda

11 Oktober 2020   21:27 Diperbarui: 11 Oktober 2020   21:29 396
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Di kediaman Pdt Moning (dokpri)

Kunjungan ke Jerman pertama kali (29 Mei s/d 22 Juni 1997) dan Belanda (23 - 29Juni 1997). Berangkat dari Medan menuju Amsterdam. 

Dijemput Pdt Moning dari Amsterdam ke Spenge (Rumah kediaman Pdt Moning di Jerman). Kunjungan ke Jerman difasilitasi UEM, kunjungan Mitra GBKP (Klasis Sinabun berpartner pelayanan dengan Klasis Herford/Jerman).

Pdt Moning sekeluarga pernah melayani di GBKP, tinggal di Berastagi.
Di Jerman kami juga tinggal di Rumah Pdt Yohanes Beer. Dia adalah penemaat Gereja Munster di Herford, salah satu gereja tertua di Jerman.

Pdt Yohanes Beer dan putrinya (dokpri)
Pdt Yohanes Beer dan putrinya (dokpri)
Pdt Yohanes Beer memiliki 2 anak : Theodora dan Mathias. Theodora memegang "baluat", cindera mata yang kuberikan.

Selama di Jerman kami juga mengunjungi Kota Bremen pada tanggal 12 Juni 1997. Dalam sejarah, Kota Bremen adalah pusat perdagangan tembakau di Eropah, dan sangat terkenal "Tembakau Deli". 

Bersama teman2 di Bremen (dokpri)
Bersama teman2 di Bremen (dokpri)
Di Museum Bremen, kami melihat Ruangan Tembakau Deli, yang di sana ada diletakkan "Rumah Adat Karo". "Taneh Karo Si Malem... enggo mbelang beritana.... sebelang-belang dunia". Artinya dalam Bahasa Indonesia kurang lebih : "Tanah Karo yang indah, sejuk, damai dan sejahtera telah menjadi terkenal di seantero dunia".

Ketika di Jerman berlangsung Kirchentag. Kegiatan ini adalah Pesta Gerejawi di seluruh Jerman, yang diadakan setiap tahun sekali.

Penutupan Kirchentag di Stadion Bola Leipzig (dokpri)
Penutupan Kirchentag di Stadion Bola Leipzig (dokpri)
 Kami menghadiri Kirchentag di Leipzig. Berangkat dari Wuppertal (Kantor Pusat UEM) tgl 18 Juni 1997 bersama rombongan UEM.

Kami menginap di Atlanta Hotel sampai tgl 22 Juni 1997. Kirchentag adalah Pesta Gereja di Jerman dengan berbagai kegiatan setiap harinya di berbagai lokasi di kota Leipzig : ibadah, PA, Dialog Antar Iman, pameran, dll.

 Photo di atas adalah Kebaktian Minggu dan Penutupan Kirchentag di Stadion Bola Leipzig tgl 22 Juni 1997. Kirchentag inilah yang menginspirasi Kebaktian Anak dan Kebaktian Remaja (KA-KR) GBKP/Sekolah Minggu GBKP melaksanakan Pesta Iman Anak dan Remaja (PIARA) GBKP, yang pertama kali dilaksanakan tahun 1995, dan dilaksanakan 5 tahun sekali.

 Di PIARA ll tahun 2000, saya ditunjuk menjadi Ketua Umum Panitia.
Tanggal 23 Juni berangkat ke Nordhorn (Belanda), tinggal di Osgstguest House (Rumah Zending) sampai tgl 29 Juni 1997. Diantar oleh Pdt Osendorf dari Nordhorn, dan diterima Pdt Slop di Rumah Zending.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun