Mohon tunggu...
Silvia Jamila Ratna Ayu
Silvia Jamila Ratna Ayu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

My self

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Pentingnya Merawat Wajahmu dari Sekarang dengan Menggunakan Sunscreen

7 Februari 2023   12:20 Diperbarui: 7 Februari 2023   12:41 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Remaja  adalah  usia  dimana  memiliki  keinginan  yang  sangat  tinggi  untuk  selalu terlihat cantik, kulit putih dan selalu melakukan perawatan diri khususnya kulit. Salah satu perawatan  yang banyak  dilakukan  adalah  penggunaan sunscreen untuk  menghindari  efek buruk dari radiasi sinar UV terhadap kulit. Untuk perawatan harian kulit remaja, hal paling mendasar yaitu melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari.

Paparan terik matahari bisa menyebabkan kerusakan kulit, seperti kusam dan bekas jerawat yang menggelap dan sulit hilang. Matahari memancarkan sinar ultraviolet (UV) yang dapat membawa dampak buruk bagi kesehatan kulit. Sinar ultraviolet juga dapat mempercepat proses penuaan dini, kulit kering, dan kasar. Ada tiga jenis sinar ultraviolet yang dipaparkan matahari. Sinar ini dikenal dengan UVA, UVB, dan UVC.

Sunscreen sangat penting  bagi kulit remaja,  karena pada  usia remaja,  kulit waja hsudah  mulai  terpapar  sinar  matahari  akibat  tingginya  aktivitas  diluar  ruangan,  namun pemilihan sunscreen yang  baik  sangat  penting  dilakukan  agar  kulit  tidak  menjadi  lebih bermasalah  akibat bahan-bahan  kimia  yang  terkandung dalam  produk sunscreen tersebut

Dengan menggunakan sunscreen, skincare yang di gunakan akan terlindungi dan tentunya tidak akan sia-sia menggunakan skincare. Sunscreen terdapat 2 jenis: Pertama, yaitu fisikal sunscreen atau yang biasa di kenal sunblock. Yang kedua senical sunscreen, jadi untuk kulit remaja yang sensitive dan juga merah lebih baik menggunakan fisikal sunscreen.

Menurut American Academy of Pediatric (AAP) anak-anak pada usia 6 bulan sudah boleh menggunakan sunscreen untuk melindungi kulitnya, apalagi diusia yang masih rentan, kulit anak yang tipis cenderung sensitif perlu menggunakan sunscreen sebagai proteksi diri kulit mereka dari paparan sinar matahari langsung.

Dilansir dari Health, sunscreen tetap perlu digunakan saat cuaca mendung karena sinar UV masih bisa mencapai bumi. Meskipun tidak banyak sinar matahari yang terlihat, sinar UV bisa membuat kulit terbakar meskipun cuaca mendung dan bahkan efeknya akan lebih parah, selain membakar kulit, sinar UV masih bisa merusak kulit dan mempercepat penuaan dini, sinar UV memiliki kekuatan yang lebih tinggi di jam 10 pagi hingga 4 sore ketika bumi mendapatkan lebih banyak pancaran sinar matahari. Awan mendung memang bisa menutup pancaran sinar matahari ke bumi tersebut, tetapi 90 persen sinar UV masih bisa menembus sampai ke bumi sehingga akan tetap berbahaya untuk kulit.

Cara memakai sunscreen yang benar adalah aplikasikan sunscreen secara merata ke wajah dan leher, memperhatikan SPF dari produk sunscreen yang digunakan, layer produk sunscreen dengan vitamin C. Dengan bermacam-macamnya angka SPF yang ada dari sunscreen favoritmu, tapi sebenarnya angka SPF yang baik dan dibutuhkan untuk wajahmu sehari-hari. SPF memiliki kepanjangan yang cukup jelas untuk diketahui manfaatnya, yaitu Sun Protection Factor. Ketika hendak membeli produk sunscreen, kamu pasti melihat informasi berapa besar angka SPF yang dimiliki oleh sunscreen tersebut.

Pada umumnya, sunscreen memiliki angka SPF sebesar 15, 30 dan 50. Menurut penelitian yang telah banyak dilakukan, 1 SPF pada sunscreen mampu melindungi sunburn pada kulit selama 1 menit. Itu artinya, beberapa angka SPF di bawah ini memiliki perlindungan selama: SPF 15 memberikan perlindungan pada kulit hingga 150 menit; SPF 30 memberikan perlindungan hingga 300 menit; dan SPF 50 memberikan perlindungan hingga 500 menit atau selama 8 jam. Jangan lupa untuk selalu aplikasikan sunscreen kembali setiap 2 jam sesuai saran para dermatologis agar kulit mendapatkan perlindungan yang optimal.

Sumber :

https://depok.urbanjabar.com/lifestyle/pr-2554281547/remaja-harus-tau-betapa-pentingnya-menggunakan-sunscreen-berikut-rekomendasi-dalam-memilih-tabir-surya

https://www.researchgate.net/publication/356205026_Edukasi_Pentingnya_Penggunaan_Sunscreen_pada_Kalangan_Remaja_di_SMA_Islam_Sabilillah_Malang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun