Sebenarnya keinginan para bawahan itu tidaklah muluk-muluk, yang penting sudah dapat perhatian dan apresiasi dari atasan, maka itu sudah merupakan bentuk penghargaan.
Ya, pemimpin itu harus bisa mengorangkan, dan menghargai hasil jerih payah kinerja para bawahannya, sehingga para bawahan semakin termotivasi untuk lebih mengoptimalkan lagi kinerjanya.
Begitulah kurang lebihnya yang bisa diambil hikmah dari sisi welas asih Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurahman, bukan pula di sini penulis mengkultuskan sosok beliau, tapi tentunya tidak ada salahnya kalau kita mengayomi sisi welas asih beliau untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Demikian artikel ini, semoga kiranya dapat bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H