Mohon tunggu...
Vinsensius Bahagia Mawar
Vinsensius Bahagia Mawar Mohon Tunggu... Guru - Guru SMP Negeri 7 Cibal

olah raga, membaca, menulis, musik

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kegiatan Refleksi Diri

20 Februari 2024   20:23 Diperbarui: 20 Februari 2024   20:34 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Oleh:

Vinsensius Bahagia Mawar

TEMPAT : SMP NEGERI 7 CIBAL

I.PENDAHULUAN

Dalam kegiatan refleksi diri ini, saya sebagai guru mencoba menemukan serta kelebihan dan kelemahan kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan menggunakan rekaman video pembelajaran selama kegiatan PPL dari siklus pertama hingga siklus kedua dalam kegiatan PPG daljab 2023. Berdasarkan hasil refleksi ini saya menemukan ide-ide baru berhubungan dengan kegiatan pembelajaran baik dari tahap perencanaan maupun tahap pelaksanaan pembelajaran. Sehingga dapat memberikan kontribusi dari hasil kegiatan refleksi diri ini terhadap pengembangan TPACK saya sebagai guru. Secara umum kegiatan pembelajaran selama PPL dalam perkuliahan PPG ini memiliki kelebihan yaitu perencanaan yang dilakukan cukup matang karena dokumen perencanaan pembelajaran telah dinilai oleh dosen maupun guru Pamong dan mendapat masukan dari teman-teman mahasiswa PPG dalam jabatan. Dokumen perencanaan disiapkan secara lengkap baik dari rencana pelaksanaan pembelajaran, media pembelajaran, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) maupun instrumen penilaiannya. Merencanakan metode, pendekatan maupun model pembelajaran yang disesuaikan dengan kondisi peserta didik, kondisi lingkungan belajar dalam hal ini sekolah juga memperhatikan karakteristik materi pembelajaran. Sehingga dilihat dari segi mempersiapkan atau merencanakan pembelajaran hampir tidak menemukan kendala.

 II. ISI REFLEKSI

a. Masalah Yang ditemukan. 

Pada kegiatan PPL Siklus 1, Kompetensi Dasar pembelajaran saya yakni Mengidentifikasi unsur-unsur teks berita (membanggakan dan memotivasi)yang didengar dan dibaca. Dalam kegiatan ini kerap kali ditemukan Rendahnya keaktifan dan minat belajar peserta didik yang disebabkan oleh: motivasi peserta didik yang rendah dalam belajar, pembelajaran masih berpusat pada guru, sehingga kurangnya aktifnya keterlibatan peserta didik dalam pembelajaran tentunya ikut mempengaruhi hasil belajar peserta didik, metode dan model pembelajaran yang digunakan guru kurang menarik dan tidak sesuai dengan kebutuhan siswa karena guru lebih sering mengajar dengan metode ceramah dan bersumber hanya dalam buku siswa. Hal inilah yang menyebabkan peserta didik cenderung merasa cepat bosan. Metode dan media pembelajaran yang digunakan guru kurang bervariasi dan kurang inovatif, guru masih cenderung menggunakan metode pembelajaran yang konvensional (ceramah yang hanya memperhatikan isi materi dan tidak mempertimbangkan pedagogik konten yang baik agar materi ini dapat ditransfer dengan baik kepada siswa. Pembelajaran hanya menggunakan papan tulis dan spidol, tidak menggunakan LCD. Dalam hal ini tidak ada kondisi baru yang membuat siswa merasa tertarik, karena siswa terbiasa dan mungkin bosan dengan suasana yang sama. Bahkan dalam pengalaman sebelumnya, guru tidak menyiapkan LKPD sebagai alat pembelajaran yang dapat melibatkan siswa secara aktif untuk belajar. Saya menyadari bahwa suasana pembelajaran yang terjadi selama kegiatan mengajar PPL berbeda dengan suasana pembelajaran sebelumnya. Siswa cukup antusias dalam pembelajaran saat kegiatan PPL ini karena ada ide-ide baru yang muncul. Saya menemukan motivasi dan keaktifan siswa dalam pembelajaran ini dikarenakan oleh tersedianya media pembelajaran berupa LKPD, tayangan power point yang cukup menarik sebagai media untuk menyampaikan materi pembelajaran, penayangan video pembelajaran yang dapat menarik minat sehingga siswa melihat dan mendengar dari video yang ditayangkan guru. Selain itu siswa tidak hanya mendengar dan mencatat apa yang disampaikan guru tetapi mereka juga dapat mencari informasi dan berpendapat dalam kegiatan diskusi kelompok.  Hal lain juga ditemukan dalam hasil belajar siswa yang tidak maksimal, nilai ujian rendah dan materi prasyarat mudah dilupakan.

 b. Solusi Pemecahan Masalah

Faktor-faktor yang berpengaruh pada kegiatan pembelajaran di dalam kelas seperti karakteristik peserta didik, karakteristik materi pelajaran, pengetahuan awal siswa dan interaksi sosial yang terjadi di dalam kelas sangat penting untuk diperhatikan. Telah menjadi fakta yang diterima umum bahwa apa yang dilakukan oleh guru di dalam kelas sangat berpengaruh terhadap hasil pencapaian belajar siswa. Dengan kata lain, pengetahuan guru dalam melakukan kegiatan pembelajaran di dalam kelas memiliki hubungan yang erat dengan seberapa baik dan seberapa banyak siswa belajar. Pembelajaran yang dilaksanakan seharusnya melihat kondisi peserta didik. Perbedaan kondisi peserta didik juga akan mengakibatkan perbedaan hasil belajar. Misalnya ketika peserta didik sedang dalam kondisi sedih atau marah pasti dia tidak mood untuk belajar sehingga efek dominonya adalah hasil belajar yang kurang memuaskan. Melihat adanya kelebihan dalam pembelajaran di kegiatan PPL yang telah dilakukan dan jarang digunakan di sekolah saya, maka saya berniat mengembangkan ide-ide dan rencana konkrit yang tersampaikan dalam kegiatan PPL. Saya berusaha untuk merancang pembelajaran yang inovatif, mulai dari mempersiapkan rancangan pembelajaran, menyiapkan media, menerapkan pendekatan TPACK dan menggali informasi untuk memperbaiki kegiatan pembelajaran di sekolah. Saya telah banyak mendapat saran dan masukkan dari dosen, guru pamong maupun teman-teman guru terkait kegiatan pembelajaran selama PPL. Masukkan-masukkan ini menjadi ide yang berharga untuk dapat diterapkan dalam pembelajaran yang lebih baik dari sebelumnya. Saya juga telah melihat banyak karya teman-teman guru yang sangat baik. Bagaimana mereka merancang LKPD dan media dengan tampilan power point yang menarik. Hal ini tentu dapat menarik perhatian siswa terhadap apa yang akan disampaikan dalam pembelajaran selanjutnya.

III.  PENUTUP

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun