Mohon tunggu...
Oom Mas
Oom Mas Mohon Tunggu... Administrasi - saya guru

Seorang Perantau...

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

GUNUNG CIREMAI DIJUAL, MASYARAKAT KUNINGAN RESAH

4 Maret 2014   17:33 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:15 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Gunung Ciremai dijual. Kemarin isyu ini menyeruak dan terdengar bombastis. Berita ini sempat membuat warga resah. Masyarakat khawatir akan akibat dari ekplorasi yang akan dilakukan oleh pembeli gunung Ciremai. Ketakutan akan berkurangnya air bersih, Gundulnya gunung yang berarti mengundang banjir bandang di musim hujan atau proyek yang gagal yang berakhir seperti bencana lumpur lapindo membayang-bayangi kehidupan warga.

Makin menarik berita ini, dengan isyu yang beredar bahwa harga penjualan gunung disepakati antara pemerintah dengan pembelinya Chevron Corporation sebesar 60 triliyun.

Kabar ini mengundang aksi protes di dunia maya. Salah akun facebook Save Ciremai mengangkat kabar ini dalam wallnya:

GUNUNG CIREMAI DIJUAL KE CHEVRON

Forumhijau.com - Ciremai, gunung tertinggi di Jawa Barat yang letaknya berada di dua daerah yaitu Majalengka dan Kuningan telah dijual oleh pemerintah dengan seharga 60.000.000.000.000 (60T) kepada Chevron corporation.

Perusahaan asal Amerika Serikat ini, bergerak di bidang Gheotermal (panas bumi). Kuningan dan palutungan adalah gerbang utama untuk mengeksploitasi gunung terbesar di
Jawa Barat tersebut.Sedangkan dampaknya bagi lingkungan antara lain:

1) Keluarnya campuran beberapa gas, diantaranya karbon dioksida (CO2), hidrogen sulfida(H2S), metana (CH4), dan amonia (NH3).

2) Pencemar pencemar tsb jika lepas ikut memiliki andil pada pemanasan global, hujan asam, dan bau yang tidak sedap serta beracun.

3) Pembangunan pembangkit juga merusak stabilitas tanah.

4) Pasokan air bersih berkurang.

5) Adanya gempa minor, yang mengakibatkan gunung meletus.

Menurut pilot kawakan Indonesia ditahun 80 hingga 90an, ciremai jarang di lewati oleh pesawat, apalagi berputar di lereng ciremai, bukan karena mitos "ciremai itu angker" tapi di karenakan, adanya sambaran petir yang berwal dari dua arah, yaitu atas dan bawah. Jika dari atas, itu sangat wajar.Jika dari bawah? Itu tandanya ciremai mengandung emas dan juga uranium! Mereka bukan hanya bergerak di bidang gheotermal saja, mereka ingin mengeruk semua kekayaan alam kita! Pemerintah mempermudah jalan bagi Chevron corporation untuk menembus, gunung ciremai.

Santernya isyu ini ditanggapi dingin oleh wamen Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Susilo Siswoutomo.

"Jualan Gunung? Saya sih nggak percaya," ucap Susilo kepada Okezone di Jakarta, Senin (3/3/2014).

Susilo pun enggan berkomentar panjang mengenai isu yang membuat warga sekitar Gunung Ceremai, Jawa Barat resah. "Yang bener saja. Memangnya Gunung yang punya siapa," jelasnya.

Senada dengan wamen ESDM, Dede Yusuf mantan wakil Gubernur Jawa Barat menyangsikan kebenaranya “Memangnya gunung bisa dijual? Kalau boleh, nanti ada org/perusahaan beli Gunung Kelud, Gn Krakatau atau Gn Tangkubanperahu,” ujar dia dalam akun Twitter-nya.

Selanjutnya MAntan Gubernur Jabar ini menyarankan untuk meminta kejelasannya pada Pak Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. Berikut ini penjelasannya dalam kicauannya terkait dengan rumor penjualan gunung ciremai:

·Assalamualaikum, Selamat Malam Indonesia, Apa kabar semua. kita mulai #AHERinterACTweet yuk

·Tema kita malam ini membahas #HebohCiremai

·1. Ada berita di FB, BBM, dll. tentang penjualan gunung ciremai 60T. Saya sudah baca, dan isinya HOAX semua #HebohCiremai

2. Tidak boleh ada  pemanfaatan kawasan hutan Taman Nasional Gunung Ciremai selain untuk sektor Kehutanan, apalagi dijual #HebohCiremai

·3. hal itu sesuai dengan SK Menhut 424/2004, ttg penetapan kawasan hutan Gunung Ciremai sebagai Taman Nasional #HebohCiremai

4. SK tersebut bukan untuk membuka perusahaan asing masuk, justru untuk melindungi Ciremai sebagai Taman Nasional #HebohCiremai

·5. Yang mungkin dimanfaatkan adalah kekayaan Geothermal yang ada diluar Taman Nasional #HebohCiremai

·6. Dan seluruh potensi Geothermal itu ada diluar kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai #HebohCiremai

·7. Geothermal adalah sumber Energi Listrik yg paling ramah lingkungan, energi terbarukan dan sangat diperlukan utk kehidupan #HebohCiremai

·8. mengoptimalkan Geothermal akan mengurangi ketergantungan kita pada Energi fosil yang tdk terbarukan & tdk ramah lingkungan  #HebohCiremai

·9. Geothermal menuntut kondisi hutan yang terpelihara dg baik, karena sangat tergantung pada suplai air #HebohCiremai

·10. Geothermal sama sekali tidak mengeluarkan gas beracun seperti yang diisukan #HebohCiremai

·11. Geothermal bukan barang baru di Jawa Barat #HebohCiremai

·12. Jawa Barat adalah penghasil Geothermal terbesar di Indonesia #HebohCiremai

·13. Geothermal yg selama ini sdh berjalan adalah di Gn Salak, Wayang Windu, Kawah Darajat, Kawah Kamojang, Karaha Bodas Patuha #HebohCiremai

·14. dan yang sedang proses di Tangkuban Parahu, Tampomas Sumedang dan Cisolok Sukabumi #HebohCiremai

·15. Tidak ada pengusiran penduduk, Geothermal jauh dari kawasan penduduk, justru akan memberi manfaat besar bagi masyarakat #HebohCiremai

·16. Seperti pengembangan ekonomi, pariwisata, pembangunan infrastruktur, dan lapangan kerja di sekitar kawasan geothermal #HebohCiremai

·17. Isu dijaga CIA, BIN, USAID, dll itu juga bohong. Yang jaga polhut dan masyarakat pecinta hutan #HebohCiremai

·18. Saat ini belum ada penetapan pemenang tender #HebohCiremai

·19. Tidak ada penelitian yang menyebutkan di sana ada kandungan emas atau uranium #HebohCiremai

·20. Di jaman saya ada 3 tender geothermal (Tangkuban Parahu, Tampomas, Cisolok). Semua pemenangnya perusahaan dalam negri #HebohCiremai

·21. Utk Ciremai siapapun pemenangnya harus bekerjasama dg BUMD Jabar #HebohCiremai

·22. Hati2 yah, membuat dan menyebarkan berita bohong seperti ini bisa dijerat UU ITE No.11/2008 #HebohCiremai

Wah.. wah… ada-ada saja. Ternyata kabar jualan gunung itu tidak benar adanya. Jadi yang ada adalah kerjasama antara pihak PEMDA JAWA BARAT dengna CHEVRON untuk mengolah panas bumi atau Geothermal untuk pengadaan pembangkit listrik.

Setelah saya telusuri di web Pemda II Kuningan, Potensi panas bumi di gunung ciremai tersebar di tiga titik adalah di Sangkanhurip , Pejabon dan di Ciniru. Pada daerah ini terkamdung panas bumi yang paling tinggi. Memang Jawa Barat kayak akan kandungan panas buminya.

Jadi, saya menghimbau kepada sanak saudara yang berada di daerah Kabupaten Kuningan Jawa Barat untuk tidak terpengaruh isyu-isyu yang tidak benar. Telusuri dulu informasinya dari siapa. Bisa jadi isyu tersebut hanya ingin membuat resah masyarkat Kuningan. Bagi yang sedang membuat tape ketan yang terkenal manisnya kembalilah untuk membuat tape. Bagi warga Muncangela yang sedang buat Rangginang kembali lagi untuk mengoreng Rangginang, Bagi Warga Taraju yang sedang membuat pekakas rumah tangga kembali lagi bekerja sedia kala. Tak ada yang perlu dirisaukan.

Bilamana proyek ini jadi mari kita awasi bersama dan juga memanfaatkannya. Kita bisa mendapatkan efek domino ekonominya dari proyek tersebut untuk kesejahteraan bersama. Seperti penjelasan Bapak Gubernur proyek pemenafaaatan geothermal untuk pembangkit listrikini ramah lingkungan seperti halnya yang sudah dilakukan di beberapa gunung di Jawa Barat seperti di Gunung Salak aman-aman saja sampai sekarang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun