Mohon tunggu...
Elang Salamina
Elang Salamina Mohon Tunggu... Freelancer - Serabutan

Ikuti kata hati..itu aja...!!!

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Partai Ummat Langkah Amien Rais Tangkal "Kutukan" Gus Dur?

7 November 2020   16:41 Diperbarui: 7 November 2020   16:52 1262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

NAMA Dr. H. Muhammad Amien Rais---Amien Rais sudah tak asing dalam perjalanan politik tanah air. Terutama semenjak jatuhnya kekuasaan rezim orde baru (orba) tahun 1998 silam. 

Sebagaimana diketahui, Amien Rais adalah salah seorang yang berandil besar dalam pergerakan bersama ribuan mahasiswa pada Mei 1998. Buntutnya, tepat Kamis, 21 Mei pada tahun yang sama, Presiden Soeharto yang telah berkuasa selama hampir 32 tahun akhirnya lengser keprabon. 

Sukses menggulingkan penguasa orba, Amien Rais lalu didaulat sebagai tokoh reformasi. Tak lama kemudian, dia bersama tokoh-tokoh nasional lainnya mendirikan Partai Amanat Nasional (PAN) pada 23 Agustus 1998. 

Pasca dinobatkan sebagai Ketua Umum PAN, tak sedikit pihak menduga bahwa karier politik Amien Rais bakal cemerlang. Dan, kembang-kembang ke arah itu mulai tampak saat dirinya memiliki peluang emas untuk menjadi presiden setelah pertanggung jawaban Presiden BJ. Habibie ditolak dan turun dari jabatannya. 

Saat itu, Amien Rais dianggap sebagai figur fenomenal dan terkenal, mendapat dukungan kuat dari poros tengah dan beberapa tokoh nasional lainnya. Kendati begitu, kesempatan emas tersebuat tak diambilnya. Amien lebih memberikan kesempatan itu terhadap Abdulrachman Wahid---Gus Dur. 

Benar saja putusan Amien terbukti benar. Gus Dur sukses menjadi presiden ke-4 mengalahkan rival kuatnya, Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Sementara, Amien Rais sendiri sukses menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) untuk masa jabatan 1999-2004. 

Namun, kemesraan Amien dengan Gus Dur hanya seumur jagung. Belum genap tiga tahun menjabat presiden, pria yang terkenal dengan kata-kata "Gitu aja koq repot" ini justru harus digulingkan Amien Rais. Orang yang paling berjasa menjadikan Gus Dur sebagai presiden. 

Dalam kesempatan ini, saya tidak akan mengulas alasan Gus Dur digulingkan oleh Amien Rais sebagai Ketua MPR. Yang pasti, pasca dimakzulkan tidak banyak reaksi yang dilakukan oleh Gus Dur. 

Namun, dari beberapa sumber yang pernah saya baca, cucu pendiri Nahdatul Ulama (NU, Hasyim Asy'ari ini pernah meramal, orang-orang yang berlaku dzolim terhadap dirinya bakal menjadi gelandangan politik. Ramalan atau nurbuat Gus Dur ini diyakini banyak pihak salah satunya dialamatkan pada Amien Rais. 

Mungkin, saat Gus Dur bicara seperti itu dianggap jokes, sebab yang bersangkutan memang kerap melemparkan narasi-narasi yang bisa mengocok perut pendengarnya. Namun, bila melihat fenomena politik beberapa waktu belakangan sepertinya ramalan Gus Dur ini bisa mendekati kenyataan. 

Siapa sangka, Amien Rais sebagai tokoh yang sangat disegani dan dihormati di lingkungan internal akhirnya harus terbuang dari partai yang telah didirikan olehnya sendiri. PAN. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun