Mohon tunggu...
Khuriyatul Ainiyah (Bude Ruri)
Khuriyatul Ainiyah (Bude Ruri) Mohon Tunggu... Guru - Guru SD, Penulis buku

Hidup bermanfaat lebih beruntung

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Omicron Mengintai Keluarga, Berikut 4 Cara yang Harus Dilakukan

9 Februari 2022   23:18 Diperbarui: 14 Februari 2022   10:01 1910
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tetap waspada dan selalu proteksi diri kita dan keluarga dari ancaman omicron dengan selalu terapkan protokol kesehatan. Sumber: Unsplash/Atoms via Kompas.com

Dua minggu terahir ini publik diramaikan dengan berita menyebarnya wabah pandemi covid varian Omicron. Geliatnya aktifitas masyarakat yang sudah mulai normal menjadi terganggu, dan menimbulkan keresahan di masyarakat.

Padahal banyak layanan publik di pemerintahan sudah dibuka dengan tetap menggunakan protokol kesehatan.

Demikian juga dengan lembaga pendidikan. Sekolah-sekolah sudah mulai mengadakan tatap muka terbatas dengan mengatur pembelajaran per-shift. Bagi lembaga pendidikan yang peserta didiknya lebih dari 20 siswa per-rombel maka mengadakan tatap muka dua kali shift.

Beruntung lembaga saya, jumlah siswa setiap rombelnya kurang dari 20 anak sehingga semuanya bisa masuk dalam waktu yang bersamaan.

Kabar merebaknya varian Omicron membuat kami cemas, bayangan pembelajaran daring seperti dua tahun yang lalu menghantui. Kondisi yang kurang ideal dan tidak efektif dalam  pembelajaran menjadi segan untuk mengulanginya lagi.  


Namun sampai saat ini pemerintah kebupaten tempat saya bekerja belum mengisyaratkan aturan pembelajaran daring. Harapan kami dan masyarakat pada umumnya pembelajaran tatap muka tetap dilaksanakan seiring  dengan  kondisi yang baik dan terhindar dari dampak penyebaran Omicron.

Covid Omicron terindikasi lebih ringan. Sumber: bbc.com
Covid Omicron terindikasi lebih ringan. Sumber: bbc.com

Bagaimana gejala Omicron 

Kondisi yang baik diatas ternyata tidak sebaik dengan kondisi keluarga. Justru anak saya yang nomor dua mengalami gejala yang mirip dengan tanda-tanda terpaparnya varian Omicron.  

Menurut dokter Erlina Burhan, Ketua Pokja Infeksi Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, menyebutkan bahwa gejala Omicron sangat mirip dengan gejala pilek dan flu biasa (Health.detik.com)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun