Mohon tunggu...
Sri Romdhoni Warta Kuncoro
Sri Romdhoni Warta Kuncoro Mohon Tunggu... Buruh - Pendoa

• Manusia Indonesia. • Penyuka bubur kacang ijo dengan santan kental serta roti bakar isi coklat kacang. • Gemar bersepeda dan naik motor menjelajahi lekuk bumi guna menikmati lukisan Tuhan.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Memaknai Makam Syekh Maulana Ibrahim Maghribi di Pantaran Boyolali

11 September 2018   17:09 Diperbarui: 11 September 2018   17:18 2888
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kehadiran agama Islam di Indonesia terjadi setelah 9 tahun rasulullah Muhammad SAW memproklamirkan dakwahnya secara terbuka. Sebagai bukti, sebuah arsip kuno dari Tiongkok mencatat, bahwa ditahun 625 Masehi ada sebuah perkampungan Islam di pulau Sumatera tepatnya di Barus. Dengan bukti tersebut, maka klaim Barus sebagai kota tua tidak terbantahkan. Barus terletak dipesisir Sumatera. 

Sekarang masuk kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara. Wilayah ini dulu merupakan pusat peradaban di abad 1 sampai 17 Masehi. Perdagangan membuat Barus menjadi kondang dan bahan perbincangan para saudagar dunia karena adanya komoditas unik, yaitu kapur berbau sangat harum disamping rempah-rempah. 

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Saking dibutuhkannya, kapur dari Barus ini menjadi mahal dan diburu para pedagang, terutama pedagang  Arab dan Persia sebagai bahan utama untuk pengobatan. Sebutannya menjadi brand, kapur Barus. Bahkan sampai sekarang yang bukan dari Barus disebut kapur Barus. Generasi 45 sampai 80 an pasti tahu dengan kapur barus. Kalian yang millenial tahu nggak?

Sedangkan para penyebar Islam di jawa sudah ada sebelum pra Wali Songo. Diantaranya Syekh Maulana Ibrahim Maghribi. Dari namanya kita tahu kalau beliau berasal dari  Maroko (Maghribi), dibenua Afrika sisi utara.

Para ahli sejarah Islam menyimpulkan, bahwa beliau adalah penyebar Islam generasi pertama di Indonesia. Benarkah? Lalu, apa arti keberadaan perkampungan Islam di Barus? Apakah mereka sekedar dagang dan tidak menyebarkan Islam? Biarkan para ahli menjawab.

Kita kembali ke Syekh Maulana Ibrahim Maghribi. Beliau seorang sufi dengan karomah sungguh luar biasa. Kedatangan beliau di pulau Jawa telah menjadi kisah tersendiri hingga menanamkan kesan positif dihati rakyat. 

Saking cintanya, mereka sampai membuat petilasan dimana beliau pernah menyepi (dalam hal ini mungkin sama dengan hijrah?). Diantara banyak tempat yang disinggahi beliau yaitu Pantaran Boyolali. Daerah ini dikaki gunung Merbabu. Tidak heran, jika pengunjung akan mendapati sosok Merbabu begitu dekat. Persis dibelakang makam.

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Sebelumnya mari kita bahas tentang makam beliau. Benarkah beliau di makamkan di Pantaran? Kalau kalian mengatakan 'Iya', siap-siaplah akan didebat pendukung lain yang fanatik. 

Akan terjadi saling klaim. Sebenarnya tidak perlu jika kita mau memaknai arti makam? Atau maqam? Gegara sok tahu (padahal tidak paham. Hanya ngeyel, termasuk saya). Di akar rumput-yang ilmu sejarah serta bahasanya geblek-"gontok-gontokan" masalah makam sampai menghabiskan teh nasgitel (panas legi kentel) bergelas-gelas.

Makam (menurut KUBI: Kamus Umum Bahasa Indonesia dan KBBI: Kamus Besar Bahasa Indonesia) adalah kuburan. Sedangkan Maqam adalah tingkatan. Di Ensiklopedia Islam, Cyril Classe memberi arti maqam adalah tempat berdiri (stasiun spiritual) kesalehan sikap.

Merujuk dari arti tersebut, akan mempermudah kita dalam memaknai petilasan Di Pantaran.

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Dikisahkan, setelah melakukan perjalanan yang begitu jauhnya, sampailah Syekh pada pulau yang begitu hijau. Sebuah tempat dengan banyak gunung api bersisian dengan kesuburan. Begitu gampang rasa lapar dibilas dengan buah-buah yang betebaran. Haus diusap tegukan air dipancuran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun