Mohon tunggu...
Rizal Muzaqir
Rizal Muzaqir Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

...

Selanjutnya

Tutup

Bola

"Prawira Raih Kemenangan ke-10 Usai Tundukkan Bima Perkasa 85-64"

18 Mei 2024   09:09 Diperbarui: 18 Mei 2024   09:42 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

         Prawira Harum Bandung meraih kemenangan ke-10 mereka di musim reguler Indonesian Basketball League (IBL) 2024 setelah mengalahkan tuan rumah Bima Perkasa Jogja dengan skor 85-64 di GOR Pancasila UGM, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Jumat malam, menurut laman resmi IBL pada Sabtu.
Tuan rumah yang terlambat panas akhirnya menyerah untuk kedua kalinya dari Prawira musim ini (0-2).

Prawira memimpin dengan keunggulan 22 poin pada babak pertama, unggul 42-20, sebelum performa mereka menurun pada babak kedua.

       Pada babak kedua, Bima Perkasa mulai menemukan ritme permainan mereka dan mencetak 44 poin. Namun, selisih poin yang besar pada babak pertama membuat mereka tidak mampu menghindari kekalahan ke-14 musim ini dari 17 pertandingan. Sementara itu, kemenangan ini memperpanjang tren positif Prawira dengan empat kemenangan beruntun sejak kekalahan tipis 79-82 dari RANS Simba Bogor pada 20 April lalu.

Antonio Hester memimpin barisan pemain cadangan Prawira yang menyumbangkan 45 poin dalam pertandingan ini, dengan double-double 22 poin dan 10 rebound. Hester diikuti oleh Hans Abraham yang mencetak 11 poin.

      Dari pemain inti, hanya Brandone Francis yang berhasil mencetak double-digit points dengan 25 poin dan field goals 9/18. Namun, pada kuarter ketiga, ia mendapatkan unsportsmanlike-foul karena melanggar Brandis Ross.

Dari tim Bima Perkasa, Brandis Raley Ross dan Garrius Holloman masing-masing mencetak 15 poin. Avin Kurniawan menambahkan 11 poin, sementara Jonathan Komagum, yang bermain baik di area paint dengan mencatat 15 rebound, hanya menyumbang dua poin melalui free throw.


     Dengan kemenangan ini, Prawira berada di posisi ketujuh dengan 24 poin, hasil dari 10 kemenangan dan empat kekalahan (10-4).
Tim asal Bandung ini akan kembali berlaga di IBL melawan Pelita Jaya Basketball di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan, pada Minggu (19/5) pukul 16.00 WIB.

Bagi Bima Perkasa, kekalahan ini menempatkan mereka di peringkat ke-12 dengan 20 poin, dengan rekor 3-14.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun