Mohon tunggu...
Risda yanti fatikasari
Risda yanti fatikasari Mohon Tunggu... Lainnya - karya

Mahasiswa Program Studi Ekonomi Pembangguan Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Terjadinya Persaingan Antara Pasar Oligopili Terhadap Bisnis UMKM

10 Juli 2021   22:48 Diperbarui: 11 Juli 2021   00:04 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

           Pasar oligopoli memberikan dampak bagi pebisnis umkm maupun terhadap konsumen seperti para produsen baru akan lebih susah untuk masuk kedalam pasar ini dikarenakan system pasar ini biasanya terdiri dari perusahaan perusahaan besar karena mereka kerap kali mengeluarkan uang dengan jumlah yang besar untuk mengembangkan produknya. Mereka tidak segan segan untuk merogoh kocek yang dalam demi inovasi terbaru untuk memuaskan para konsumen. Didalam pasar oligopoly ini biasanya menghasilkan produk atau jasa yang sama sehingga menimbulkan keketatan persaingan. Semisal suatu perusahaan akan meningkatkan penjualannya dengan cara menurunkan harganya, maka akan banyak pembeli yang membeli di perusahaan tersebut Sedangkan perusahaan lainnya akan kehilangan mangsa pasar. Untuk mempertahankan pembelinya maka perusahaan lain akan bereaksi untuk menurunkan harganya pula. Apabila perusahaan tersebut juga ingin menaikkan harga produknya, perusahaan lain pastinya juga akan menaikkan harga lebih sedikit dari perusahaan tersebut. sehingga di dalam sistem pasar ini tidak ada satupun perusahaan yang dapat bertindak secara bebas. Karena keduanya sama sama ingin mencari keuntungan sebanyakbanyaknya. Terjadinya persaingan ketat antara bisnis oligopoly dengan Umkm.

      Masyarakat cenderung memilih atau lebih percaya terhadap bisnis oligopoli karena menilai produk yang dihasilkan lebih baik ketimbang produk buatan umkm. Tidak memungkiri benar adanya atas pernyataan tersebut,karena banyak sekali produsen umkm yang tidak memiliki perijinan dari pemerintah dan memiliki kualitas yang tidak baik Karena untuk membuat usaha umkm tidak memerlukan biaya yang besar seperti pada pasar oligopoli. Banyak sekali hal hal mengapa masyarakat lebih memilih pasar oligopoli dibandingkan dengan UMKM , seperti dilihat dari kualitas produknya, terjaminnya keaamanan dan perizinan pemasaran. Pemerintah juga ikut serta untuk memajukan bisnis umkm dengan memberikan pelatihan pelatihan khusus, menyediakan tempat pemasaran sehingga para pelaku usaha umkm masih dapat mengembangkan bisnisnya. Karena dari umkm lah beberapa masyarakat dapat memenuhi kebutuhan ekonomi dan memperoleh pekerjaan. Oleh karena itu pemerintah juga telah menyediakan berberapa fasilitas sarana dan prasarana dan memberikan pelatihan pelatihan khusus terhadap masyarakat agar dapat meningkatkan kualitas dari umkm itu sendiri, dan unutk menghindari kecurangan atau monopoli peran pemerintah sangatlah penting untuk melindungi hak hak konsumen agar terhidar dari penyalahgunaan atau kecurangan yang dapat merugikan pihak konsumen maupun negara.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun