Mohon tunggu...
Rintar Sipahutar
Rintar Sipahutar Mohon Tunggu... Guru - Guru Matematika

Pengalaman mengajar mengajarkanku bahwa aku adalah murid yang masih harus banyak belajar

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Debat Kedua Tanpa Kisi-kisi, Jokowi akan Tampil Lebih Kinclong

17 Februari 2019   09:28 Diperbarui: 17 Februari 2019   10:54 115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Foto : tribunnews.com)

Sekedar mengingatkan bahwa pada Pilpres 2019 KPU menetapkan 5 tahapan debat yang harus dilalui kedua kontestan sebelum hari pencoblosan. Berikut agenda dari ke-5 tahapan tersebut:

Debat tahap pertama (untuk capres-cawapres), sudah diselenggarakan pada tanggal 17 Januari 2019 lalu, bertempat di Hotel Bidakara, Jakarta dengan tema: Hukum, HAM, Korupsi, Terorisme.

Debat Tahap kedua (khusus untuk capres saja), akan diselenggarakan malam ini Minggu, 17 Pebruari 2019 di Hotel Sultan Jakarta dengan mengusung tema: Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup, Infrastruktur.

Debat tahap ketiga (khusus untuk cawapres), akan diselenggarakan pada tanggal 17 Maret 2019, masih mengambil tempat di Hotel Sultan dengan tema: Pendidikan, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sosial dan Kebudayaan.

Debat tahap keempat (khusus untuk capres), direncanakan akan berlangsung tanggal 30 Maret 2019, tempatnya belum ditetapkan, dengan tema yang akan dibahas: Ideologi, Pemerintahan, Hankam, Hubungan Internasional.

Debat tahap kelima (untuk capres-cawapres), rencananya akan diselenggarakan sebelum tanggal 14 Maret 2019, tempatnya belum ditetapkan dengan tema: Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial, Keuangan dan Investasi, Perdagangan dan Industri.

Debat tahap kedua yang akan dihelat malam ini mulai pukul 20.00 WIB di Hotel Sultan Jakarta terbilang berbeda jauh dari debat tahap sebelumnya karena hanya melibatkan capresnya saja dan tanpa kisi-kisi.

Dan jika Anda bertanya: "Capres manakah yang paling kinclong pada debat tahap kedua ini dan Capres manakah yang diuntungkan dengan debat tanpa kisi-kisi? 

Jelas saya menjagokan Jokowi. Alasannya sangat logis. Tema: Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup, Infrastruktur, jelas merupakan santapan lezat bagi Jokowi. Jokowi akan membeberkan fakta dan bukti mengenai apa yang telah dilakukannya dalam membangun Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup, Infrastruktur selama masa pemerintahannya. Hal itu akan disampaikannya tanpa ragu sekalipun tanpa kisi-kisi.

Sedangkan Prabowo yang bertindak sebagai penantang hanya akan mengumbar wacana dan janji-janji saja mengenai rencana pembangunan Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup, Infrastruktur jika kelak ia terpilih. Disaat Prabowo dengan asyiknya memberikan janji-janji manis, saat itu pulalah Jokowi akan muncul menunjukkan bukti-bukti.

Selain itu kemungkinan besar Prabowo kembali akan mengulangi blunder seperti pada debat tahap pertama dengan selalu berkutat mencari-cari kelemahan-kelemahan Jokowi. Dalam hal ini mengenai pembangunan Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup, Infrastruktur selama masa pemerintahannya. Jelas jika keasyikan menyerang, bisa-bisa hal tersebut justru menjadi serangan balik buat Prabowo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun