Mohon tunggu...
Bang Zirif
Bang Zirif Mohon Tunggu... Freelancer - Indonesia Lebih Baik

Internet Marketers, Pengamat Politik, Enterpreneur, Travellers. Memuji karyaMu dengan selalu Bersyukur

Selanjutnya

Tutup

Money

Bisnis Online ala Generasi Simpel, Wajib Punya BCA Mobile

16 Oktober 2019   19:57 Diperbarui: 16 Oktober 2019   20:10 72
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebagai Generasi Millenialls, saya memandang  Bca Mobile adalah suatu terobosan untuk mempermudah transaksi financial di dunia yang semakin simpel ini, dunia yang mengaharuskan segalanya dengan teknologi, khususnya kegiatan Bisnis online. 

Kemudahan dalam bertransaksi  sangat diperlukan. Kala itu, awal tahun 2016 saya mulai memfokuskan diri untuk menjadi internet marketers (jualan Online), sebelumnya saya sudah terjun di dunia jualan online semenjak kuliah, namun karena keterbatasan waktu dengan tugas yang menumpuk, jualan saya tidak maksimal. Setelah lulus kuliah saya mulai terjun lagi. Dunia kerja yang keras dan penuh berbagai syarat membuat saya memilih untuk menjadi penjual online.

Saat itu saya masih belum paham sama sekali dengan BCA Mobile, saya transaksi lewat atm, cek saldo lewat atm, cek apakah uang sudah ditransferpun lewat atm.  "kalo gini terus kok buang-buang waktu saja ya" pikir saya saat itu. Setelah saya mencari informasi di google ala generasi simpel, yang tidak ingin datang ke lokasi bank, namun hanya googling saja, saya menemukan Bank BCA sebagai solusi transaksi online.  Bisa dikatakan BCA Mobile adalah jawaban dari doaku selamai ini, He He ..

BCA Mobile merubah segalanya, transaksi online begitu mudah dilakukan hanya dari rumah, tidak perlu panas -- panasan ke atm, tidak perlu macet-macetan,  semuanya dibikin simpel, cocoklah buat yang mager (Males Gerak) seperti saya ini. Kalo dihitung hitung , saya bertransaki lewat BCA mobile sudah lebih dari ribuan kali, terutama untuk kegiatan usaha online saya yang sekarang menjadi sumber penghasilan utama.

BCA Mobile sendiri sudah ada sejak tahun 2011, bisa dikatakan sebagai salah satu pionir dunia digital perbankan. Bank yang membuktikan bahwa mereka sangat peduli ke masyarakat dengan kemudahan transaksinya. 

BCA Mampu membaca pasar dimana tahun-tahun kedepan, kegiatan masyarakat akan bergeser dari dunia offline menuju online, dari dunia yang ribet menjadi dunia yang ingin lebih simpel. 

Saya sangat percaya bahwa perusahaan yang mampu mempermudah kegiatan konsumennya akan selalu diminati dan  terus tumbuh, hal ini bisa kita lihat di Harga Saham BBCA yang selalu tumbuh, menurut data yang saya cermati dalam 10 tahun terakhir, itu artinya tahun 2009 saham BCA berada dilevel  sekitar 3000 -- 4000 sedangkan di tahun 2019 sudah di level 30.000, kenaikan yang sangat signifikan, sungguh fantastis.

Bagi saya sendiri alasan saya menggunakan BCA mobile ketimbang yang lainnya adalah karena pelayanannya sangat baik. Jujur saja, sejak saya menggunakan BCA Mobile ini saya tidak pernah komplain keluhan apapun. Semua transaksi yang sudah saya lakukan, sama sekali belum pernah mengalami kendala, semuanya lancar -- lancar saja.

BCA mobile memang sangat cocok digunakan oleh generasi simpel yang semuanya ingin dibikin simpel, selain memanfaatkan untuk jualan online, saya sering mengunnakannya untuk belanja online baik di market place, toko online maupun instagram, hampir seluruh transaksi saya menggunakan BCA Mobile. Khusus untuk transaksi belanja di marketplace, saya menyarankan wajib menggunakan BCA Mobile, apalagi dengan adanya pilihan dicek otomatis menggunakan virtual account, hanya dalam sekejap kita ketik nomer bca virtual account yang tertera dalam pembayaran, transaksi langsung beres,  sungguh secepat kilat. Kita tidak perlu  tulis no. rekening ataupun jumlah yang harus di bayarkan, semuanya sudah  terlihat saat kita ketik nomer bca virtual accouuntnya. Sangat dibikin simpel.

Bagi kalian yang ingin melakukan tarik/setor tunai ataupun transaksi antar cabang, kita bisa menggunakan dengan  bca mobile yang ada di hp Kita. Ini sangat cocok bagi kalian yang suka lupa membawa dompet, padahal ATM ada didalam dompet tersebut. Kita tidak bisa memungkiri bahwa di era digital ini HP dianggap lebih penting, dan seringkali kita ketinggalan dompet daripada ketinggalan HP. Luar biasanya, BCA sudah memikirkan hal tersebut, sehingga segala transaksi baik itu tarik/setor tunai, transaksi antar cabang bisa dilakukan tanpa harus membawa atm, cukup membawa hp yang berisi aplikasi BCA Mobile semua akan terselesaikan. Pengen tahu detailnya?? Yuk simak penjelasannya BCA MOBILE.

Mimpi-mimpi saya masih sangat besar,  keinginan untuk terus mengembangkan bisnis hingga bermanfaat untuk orang banyak tentu masih  jadi visi hidup saya, karena bagi saya selama manusia masih diberi kesempatan hidup di bumi, itu artinya masih ada visi dan misi yang harus diselesaikan. Tentu visi sebesar apapun tidak akan pernah tercapai tanpa adanya dukungan  teknologi. Dengan BCA Mobile, saya yakin akan sangat membantu dalam segala aspek kehidupan yang berkaitan dengan financial maupun Bisnis, dengan BCA Mobile kita maju bersama menyongsong masa depan Indonesia yang lebih Cerah. Terimakasih BCA Mobile, teruslah berinovasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun