Mohon tunggu...
Muhammad Ridwan
Muhammad Ridwan Mohon Tunggu... -

seorang yang terus berjuang bersama keluarga untuk bisa bersama di akhirat kelak

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Bersifat Alami

31 Maret 2012   05:27 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:13 214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Manusia terbentuk dengan keadaan yang unik dan luar biasa, tak ada seorang pun yang betul-betul mirip dengan orang lain, masing-masing memiliki keunikan, kelemahan, dan kelemahannya masing-masing, bahkan orang yang lahir kembar identik. Dalam konsep Psikologi ini disebut dengan istilah Individual differences. Manusia tumbuh dan berkembang dipengaruhi oleh 3 hal.
Yang pertama adalah faktor genetik. Faktor genetik yang dimaksud di sini adalah sifat yang diturunkan oleh ayah dan ibu masing-masing orang, ketika seorang anak lahir sesungguhnya ia membawa perpaduan sifat anatara ayah dan ibunya.
Faktor yang ke dua faktor lingkungan, yang dimaksud di sini adalah dimulai dari lingkungan terkecil si anak yaitu lingkungan keluarga sampai dengan budaya dan sejarah yang dialami oleh setiap orang yang berbeda-beda.
Faktor yang ke tiga  adalah kematangan. Kematangan yang dimaksud di sini adalah kesiapan biologis/fisik anak untuk melakukan fungsinya dengan baik. Misalnnya anak yang pertama mulai bisa berjalan pada umur 16 bulan, sedangkan adiknya sudah dapat berjalan pada usia 9 bulan, perbedaan ini akan mempengaruhi banyaknya stimulasi yang diperoleh setiap orang.
Nah, maka dari itu dapat difahami bahwa setiap orang telah memiliki kepribadiannya masing-masing, yang masing-masing orang memiliki kelemahan, kelebihan, kecenderungannya masing-masing baik itu secara fisik maupun non fisik. Sebagai contoh: setiap orang punya kelemahan organ dan kecenderungan kelemahan fisik yang akan berbeda dengan orang lain, ada orang yang lebih cenderung menderita penyakit tertentu dan tahan terhadap penyakit tertentu. begitu pula bakat, hobi dan kecenderungan secara kejiwaan memiliki perbedaannya masing-masing.
Dalam beberapa disiplin keilmuan ada yang membagi hal tersebut (baca: kepribadian, kelemahan, kelebihan dst) kepada beberapa bagian yang terbatas namun sesungguhnya hal itu tidak pernah bisa dibatasi oleh jumlah tertentu.
Jadilah diri sendiri, kenali bakat pribadi, ketahui kelemahan diri baik fisik maupun non fisik, manfaatkan kelebihan diri, dst.
Bersifat alami!


Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun