Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Pembatas Buku dan Alasan Harus Menggunakannya

25 Februari 2021   16:48 Diperbarui: 25 Februari 2021   16:59 5151
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Saat membaxa buku, baiknya menyediakan pembatas buku. (dok.windhu)

Sesuatu melayang turun ke lantai dari buku yang baru kubuka plastik pembungkusnya. Kertas? Lebih tepatnya, kertas pembatas buku!

Kuambil kertas berbentuk persegi panjang yang ukuran panjangnya hanya 3/4 panjang buku, dengan lebar hanya 4 cm saja.

Kertas pembatas buku itu lebih tipis dari cover buku, tapi dengan gambar dan warna serupa.

Baguslah, buku novel yang kubeli ini ada pembatas bukunya. Tidak semua buku novel cetak yang kubeli, baik dari penerbit mayor ataupun penerbit indie menyertakannya. Entah mengapa

Seandainya tak ada pembatas buku, sudah pasti aku akan menggunakan kertas apapun yang lebih tebal untuk menandakan halaman terakhir yang kubaca di buku.

Setiap lembar halaman buku yang kubaca bertambah, pembatas buku itu pun akan kuletakkan sesuai pada halaman yang bertambah.

Tandailah buku yang dibaca dengan penanda yang disukai. (dok.windhh)
Tandailah buku yang dibaca dengan penanda yang disukai. (dok.windhh)

Pembatas buku dan kebiasaan menggunakannya

Saat membaca buku, ternyata tak semua orang terbiasa menyiapkan atau menyediakan penanda halaman.

Tunggu, bukannya sok rapi tapi aku cukup kecewa ketika buku yang kupunya dalam keadaan berantakan. Apalagi, kalau itu buku yang aku suka, biasanya buku cerita atau novel.

Pernah, seorang teman meminjam buku. Dia tertarik pada kisah dan penulisnya yang memang masuk jajaran top di negeri ini.

Baiklah, aku sudah selesai membaca. Tak ada salahnya aku pinjamkan novel yang kubeli dengan uang yang memang sengaja kusisihkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun