Mohon tunggu...
rena alfatih dinul hadyu
rena alfatih dinul hadyu Mohon Tunggu... Universitas Negeri Semarang

Menulislah ketika ada waktu luang

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Edukasi Gizi Seimbang dan Live Cooking Kroket Sayur, Mahasiswa KKN UNNES GIAT12 Desa Pringsurat, Kajen, Pekalongan Masak Sehat

31 Juli 2025   18:05 Diperbarui: 31 Juli 2025   18:03 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Dalam rangka mendukung peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola makan bergizi, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNNES Giat 12 yang bertugas di Desa Pringsurat, Kecamatan Kajen, menyelenggarakan kegiatan sosialisasi gizi seimbang dan ketahanan pangan keluarga. Kegiatan ini dilaksanakan di balai desa dan dihadiri oleh ibu-ibu PKK serta perwakilan warga dari berbagai dusun.

Kegiatan dimulai dengan pemaparan materi mengenai konsep gizi seimbang, pentingnya konsumsi sayur dan buah, serta upaya sederhana menjaga ketahanan pangan di tingkat rumah tangga. Mahasiswa menyampaikan bahwa penerapan pola makan sehat tidak selalu harus mahal, melainkan bisa dimulai dari dapur sendiri dengan memanfaatkan bahan lokal.

Untuk memberikan pengalaman langsung, kegiatan dilanjutkan dengan demo live cooking menggunakan resep dari "Dapur Keluarga", yaitu kroket sayur. Menu ini dibuat dari bahan-bahan sederhana seperti kentang, wortel, dan buncis, yang mudah ditemukan di sekitar desa. Proses memasak berlangsung interaktif, warga diajak mencoba dan mencicipi hasil olahan yang sehat dan bergizi tersebut.

Salah satu warga yang hadir, Bu Dina, mengungkapkan antusiasmenya,

"Saya biasanya buat kroket cuma isi ayam atau kentang saja, ternyata bisa juga ditambah sayuran. Anak-anak suka, dan lebih sehat juga. Jadi nggak bingung lagi nyiapin bekal sekolah."

Sementara itu, Bu Dwi juga turut menyampaikan apresiasinya terhadap program ini,

"Program seperti ini sangat bermanfaat. Kita jadi tahu bagaimana mengatur makanan keluarga yang sehat tanpa harus keluar banyak biaya. Harapannya ke depan bisa ada pelatihan seperti ini lagi."

Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN UNNES berharap warga tidak hanya memahami pentingnya gizi, tetapi juga terdorong untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Program ini juga sejalan dengan upaya penguatan ketahanan pangan berbasis keluarga yang menjadi fokus pembangunan di pedesaan.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun