Mohon tunggu...
Raona Aora
Raona Aora Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswi

saya memiliki hobi memasak

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kasus TBC di Indonesia

17 Agustus 2023   11:58 Diperbarui: 17 Agustus 2023   12:04 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Apa sih yang dimaksud dengan TBC ? Nah mari ketahui lebih lanjut mengenai TBC. Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh suatu  bakteri yang bernama Mycobacterium tuberculosis. TBC merupakan salah satu dari 10 penyebab kematian tertinggi di dunia. Untuk pengobatan TBC biasanya membutuhkan waktu berbulan bulan dengan aturan minum obat yang harus diperhatikan secara ketat supaya tercegah risiko terjadinya resistensi antibiotik. Bakteri  Mycobacterium tuberculosis biasanya menyerang paru paru tetapi juga dapat menginfeksi bagian organ tubuh lainnya, seperti ginjal, tulang, sendi, kelenjar getah bening, atau selaput otak, kondisi ini dinamakan dengan TB ekstra paru. 


Pada tanggal 24 Maret 1882, kuman TBC ditemukan oleh seorang ilmuwan asal Jerman yang bernama Robert Koch. Penularan TBC dapat terjadi melalui droplet  yaitu ketika seseorang terkena percikan ludah dari orang lain pengidap TBC seperti batuk atau bersin. Dan di Indonesia merupakan negara ke 2 dengan pengidap TBC terbanyak di dunia. Kasus TBC di Indonesia diperkirakansebanyak 969.000 kasus TBC (satu orang setiap 33 detik). Angka ini naik 17% dari tahun 2020, yaitu sebanyak 824.000 kasus. Di Indonesia setiap 100.000 orang terdapat 354 orang di antaranya yang menderita TBC. Hal itu menjadi salah satu hambatan besar untuk merealisasikan target eliminasi TBC di tahun 2030 yang akan datang.


Terdapat beberapa gejala pada seseorang yang mengidap TBC yaitu :

1. Mengalami sesak nafas

2. Batuk berdarah 

3. Merasakan nyeri pada dada

4. Badan terasa mudah lelah

5. Penurunan berat badan secara drastis


Cara mencegah tertularnya TBC bagi orang yang sehat yaitu dengan rajin mencuci tangan setelah berkegiatan, selalu menjaga kebersihan rumah dan sekitar tempat tinggal kita, dan jangan lupa juga untuk selalu menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, terutama untuk orang berusia lanjut yang rentan terkena penyakit infeksi. Tidak lupa pada anak bayi juga harus dilakukan pencegahan dengan cara imunisasi.



Sumber referensi : 

https://tbindonesia.or.id/ayo-bersama-akhiri-tbc-indonesia-bisa-semangat-eliminasi-tbc-di-hari-tbc-sedunia-2023/ 


https://hellosehat.com/pernapasan/tbc/pencegahan-tbc/


https://dinkes.surakarta.go.id/ayo-bersama-akhiri-tbc-indonesia-bisa/#:~:text=Indonesia%20berada%20di%20posisi%20kedua,satu%20orang%20setiap%2033%20detik


https://dinkes.deliserdangkab.go.id/apa-itu-tbc.html


https://www.siloamhospitals.com/en/informasi-siloam/artikel/tuberkulosis-atau-tb-adalah

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun