Mohon tunggu...
Rahmi Putri Z
Rahmi Putri Z Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Suka nulis dipojok-pojok buku bacaan. Hobby nya mengamati manusia lainnya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Guru Harus Bisa Jadi Apa Saja untuk Membuat Proses Pembelajaran Berjalan dengan Baik

23 Mei 2023   19:02 Diperbarui: 23 Mei 2023   19:11 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth


Selama pelaksanaan pembelajaran tidak sedikit guru yang mengeluh dengan banyaknya tugas akademik yang harus dilengkapi. Selain harus cakap dalam melengkapi administrasi sekolah dalam bentuk RPP, laporan sikap dan perkembangan setiap siswa dan rapor ujian, guru memiliki banyak tugas lainnya yang tentu juga sangat penting.

Di sini saya akan berbagi kisah tentang guru SD.

Guru SD adalah penyambung dari guru anak-anak di TK. Guru di tingkat kelas 1, akan merasakan bagaimana susahnya mengajak anak-anak untuk diam dan menulis dengan rapi, mengajar mereka memakai pensil, menulis huruf A sampai Z dengan tepat dan benar.

Tapi bukan itu saja, mereka akan mengalami hal lain, mereka menjadi teman anak-anak, sebagai ibu anak-anak, sebagai kakak dari anak-anak, yang akan siap sedia diajak bermain, direngekkan karena ingin pipis atau buang air besar, di ajak bermain karena merasa bosan belajar, bahkan yang lebih ekstrim yaitu membersihkan kotoran mereka jika mereka tidak bisa dan membersihkan muntahan mereka jika ada yang muntah.

Luar biasanya mereka, mereka tidak pernah mengeluh dan kadang masih menerima komentar dari orang tua yang kadang beraneka ragam.

Mungkin tidak disebutkan satu-satu, berapa banyak siswa didalam 1 kelas, dan mereka harus menangani mereka semua secara bersamaan, mungkin jika disebut, tidak akan cukup gaji mereka untuk membayar jasa mereka. (Terimakasih untuk semua guru kami).

Begitu pula ketika naik ke kelas 2, mereka mulai mandiri, sudah bisa ke toilet sendiri dan bersih-bersih sendiri, tapi ada hal lain yang harus guru hadapi, yakni tingkah laku mereka yang mulai lebih tidak bisa di atur. Ada banyak hal lainnya yang berkembang dari mereka, saat mereka mulai lincah, maka saat itu mereka juga semakin sulit diatur untuk tertib. 

Semakin naik kelas maka semakin banyak perkembangan mereka, ada yang positif dan ada yang negatif. Mulai dari ketertarikan dengan lawan jenis sampai masalah yang sering kita hadapi di sekolah yakni pembulian terhadap temannya.

Jika guru tidak cepat menangani dan tidak peka terhadap anak-anak didik mereka, bisa saja masalah tersebut akan membuat anak- anak merasa apa yang mereka lakukan adalah hal yang benar dan akan sulit di ubah kedepannya. Oleh sebab itu, guru harus cepat tanggap dan harus segera menegur anak-anak ketika hal tersebut terjadi.

Hal lainnya adalah ketika di kelas, guru SD juga sering mengalami yang namanya menjadi penebak yang handal. Tidak sedikit anak-anak yang tulisannya kurang rapi, walaupun mereka sudah di kelas 3 atau kelas 4. Mereka yang masih memiliki tulisan yang belum rapi, seringkali membuat guru menjadi bingung sendiri. Entah apa yang mereka tulis. Ketika di ajarkan huruf halus kasar a.k.a tegak  bersambung mereka akan mengeluh sulit, tapi ketika diminta menulis pelan dan rapi mereka juga tidak mau.

Kadang guru sudah kehabisan cara mengajak anak ini untuk merapikan tulisannya, akhirnya ibu/bapak gurunya lah yang jadi penebak tulisan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun