Mohon tunggu...
Pudji Widodo
Pudji Widodo Mohon Tunggu... Lainnya - Pemerhati Kesehatan Militer.

Satya Dharma Wira, Ada bila berarti, FK UNDIP.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Antara Dili, Dolly, dan Kamp Madiba Beni dalam Belitan Transimi IMS-HIV (2)

22 Juli 2019   12:25 Diperbarui: 22 Juli 2019   16:02 254
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang prajurit Angkatan Darat RD Kongo sedang diantar berobat ke Rumah Sakit Lapangan Kontingen Garuda XX-B di Bunia Kongo, tahun 2005. Foto Dokpri.

Meskipun sampel penelitian adalah para pria pedagang bawang merah, menurut penulis tetap relevan untuk menjadi bahan pertimbangan karena persamaan kedua entitas ini sebagai kelompok high risk man. Nina Maria Desi dkk menyimpulkan bahwa hasil analisis multivariat menunjukkan ada tiga varibel yang signifikan berpengaruh terhadap perilaku beresiko yaitu kegiatan waktu luang, religiositas dan usia.

Relevan dengan hasil penelitian Nina Maria Desi dkk, maka selain pengawasan dan pengendalian personel yang ketat, perwira operasi dan perwira personalia sebagai staf komandan Satgas harus menyusun kegiatan terstruktur yang meminimalkan adanya waktu luang, melaksanakan kegiatan yang meningkatkan religiositas serta memanfaatkan sebesar-besarnya faktor usia produktif prajurit dan potensi kemampuan fisik prajurit untuk mencapai sasaran tugas yang optimal. 

Selain melaksanakan kegiatan pokok, juga dirancang beberapa bentuk kegiatan yang meliputi pesiar terpimpin dan olah raga bersama antar kontingen Pasukan PBB maupun dengan warga lokal. Kontingen Garuda juga menerima kunjungan untuk ibadah sholat jumat bersama dari kontingen negara lain, pengajian rutin, ibadah di gereja lokal, latihan kesiapan operasional rutin, rotasi antar sektor penugasan dan kotis, bakti sosial bagi masyarakat di wilayah tugas  serta malam pertemuan seni budaya antar kontingen pasukan PBB. Menurut penulis, ragam kegiatan terstruktur yang disusun staf operasi tersebut juga bermanfaat meredakan stres bagi individu dan kelompok unit kerja, yang tentu saja diselenggarakan dengan tetap memperhatikan faktor keamanan.

Prajurit TNI yang bertugas pada misi PBB berkewajiban mempertahankan dan meningkatkan nama baik kesatuan dan martabat bangsa Indonesia di tengah entitas militer berbagai negara di area misi PBB, serta secara tidak langsung melaksanakan tugas diplomasi. Reputasi pasukan PBB tercoreng ketika pada tahun 2015, Babacar Gaye, diplomat asal Senegal yang bertugas sebagai Kepala Misi Perdamaian Afrika Tengah dicopot jabatannya oleh Sekjen PBB karena indikasi pelanggaran seksual pasukan PBB MINUSCA di bawah komandonya terhadap warga lokal <5>. Pada tahun 2007, PBB juga memulangkan 114 prajurit Srilanka yang bertugas di Haiti,  karena terlibat eksploitasi seks terhadap wanita lokal. 

Setiap Kontingen Pasukan Garuda yang sedang melaksanakan tugas misi PBB, sebagai duta bangsa di belahan dunia manapun menginginkan tugasnya berhasil tuntas, tidak memalukan kesatuan dan martabat bangsanya, serta terjamin kesejahteraan keluarga prajurit. Setiap keluarga prajurit tentu mendoakan agar prajurit  kembali dari penugasan dalam keadaan selamat dan sehat. Maka setiap prajurit juga harus berusaha agar tidak  pulang dari penugasan membawa oleh-oleh penyakit  IMS-HIV, lalu menjadi sumber penularan bagi keluarga dan masyarakat serta berpotensi menurunkan kesiapansiagaan perorangan maupun satuan.

Bendungan Hilir, 19072019.


Sumber :
1. https://id.m.wikipedia.org/wiki/HIV/AIDS_di_Afrika,
2. Karunia Ramadhan. http://yankes.kemkes.go.id/read-kenali-sejarah-hiv--aids-4428.html.

3. Tatik Ariyani. http://intisari.grid.id/amp/03968076/sanga-mengerikan-dari-manakah--virus-hiv-pertama-kali-disebarkan?page=all, 2 November 2018.
4. Nina Maria Desi dkk. "Perilaku seksual beresiko pada pedagang bawang merah di kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes". Jurnal Promosi Kesehatan Vol. 113/No.1/januari 2018.
5. Ardyan Mohamad. https://www.google.com/amp/s/m.merdeka.com/amp/dunia/skandal-seks-kepala-pasukan-perdamaian-pbb-di-afrika-dipecat.html. 13 Agustus 2015.
 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun