Mohon tunggu...
Prihatini SeptiDayani
Prihatini SeptiDayani Mohon Tunggu... Atlet - Mahasiswa Pendidikan Sosiologi

"jangan pernah menunda karena waktu tidak pernah menunggu"

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Seputar Pedagang Kaki Lima

7 Desember 2020   14:37 Diperbarui: 7 Desember 2020   14:38 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Apa sih yang dimaksud dengan pedagang kaki lima? Asal muasalnya, ternyata pedagang kaki lima itu sudah ada sejak zaman belanda. Konon katanya, di jalan utama Batavia diwajibkan membangun sebuah fasilitas untuk para pejalan kaki, which is sekarang dikenal dengan nama trotoar. 

Trotoar tersebut akhirnya dimanfaatkan oleh para pedagang keliling untuk menjajakan dagangannya tersebut. Biasanya sambil menunggu pembeli datang, para pedangang tersebut mangkal di trotoar. 

Dari istilah trotoar five feet atau lima kaki inilah disebut sebgai pedagang kaki lima. Di beberapa kota besar biasanya pedagang kaki lima ini dianggap menggangu, para pedagang kaki lima biasanya sering digusur karena menggangu para pengendera ketika sedang mngemudi, yang dimaksud digusur disini adalah dipindahkan ke tempat yang selayaknya yang tertata dan rapi. 

Ditengah kehadiran para pedagang kaki lima yang memberikan keuntungan bagi konsumen karena menghadirkan produk yang relatif  murah, namun juga memberikan dampak bagi tata ruang kota yang kumuh, kotor, dan tidak tertib. 

Para pedagang kaki lima banyak berjualan di trotoar dan fasilitas publik. Hal ini seharusnya menjadi kesadaran bagi para pedagang kaki lima agar sama-sama menjaga kebersihan dan hak-hak pengguna fasilitas publik lainnya. 

Disisi lain, seharusnya ini menjadi kesempatan bagi pemerintah untuk hadir mengentaskan permasalahan ini dengan menyediakan kebijakan serta perencanaan dan pengawasan pembangunan pada seluruh bagian kota sehingga menyebabkan PKL berkembang dengan tidak terencana dan liar.  Pengertian pedagang kaki lima adalah, Pedagang kaki lima adalah para pekerja di sektor informal yang banyak ditemui di perkotaan. 


Pkl biasanya menempati lokasi yang tidak permanen dan tersebar hamper disetiap trotoar atau ruang-ruang terbuka yang bersifat umum. Penamiplannya tampak dalam bentuk sarana dagangan yang sederhana dan umumnya masih bercirikan tradisional. Menurut (Dwiyanti, 2005; 33) secara difenetif, pedagang kaki lima adalah pedagang yang menggunakan bahu jalan atau trotoar sebagai tempat untuk berdagang.

Biasanya, pola ruang aktivitas PKL sangat dipengaruhi oleh aktivitas sektor formal dalam menjaring konsumennya. Lokasi PKL sangat dipengaruhi oleh  hubungan langsung dan tidak langsung dengan berbagai kegiatan formal dan kegiatan informal atau hubungan PKL dengan konsumennya. 

Untuk dapat mengenali penataan  ruang kegiatan PKL, maka harus mengenal aktivitas PKL melalui pola penyebaran, pemanfaatan ruang berdasarkan waktu berdagang dan jenis dagangan serta sarana berdagang, pola penyebaran PKL dipengaruhi oleh aglomerasi dan aksesibilitas. Jadi kesimpulannya Pedagang kaki lima adalah para pekerja di sektor informal yang banyak ditemui di perkotaan. 

Pkl biasanya menempati lokasi yang tidak permanen dan tersebar hamper disetiap trotoar atau ruang-ruang terbuka yang bersifat umum. Penamiplannya tampak dalam bentuk sarana dagangan yang sederhana dan umumnya masih bercirikan tradisional. 

Ruang aktivitas usaha pedagang kaki lima yang semakin luas tidak hanya menggunakan hampir semua ruang publik yang ada seperti, jalur-jalur pejalan kaki, areal parkir, ruang-ruang terbuka, taman-taman, terminal dan perempatan jalan. Dalam aktivitasnya pedagang kaki lima bergerak keliling dari rumah ke rumah melalui jalan-jalan kecil di perkotaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun