Mohon tunggu...
Mila Pradita
Mila Pradita Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Money

Tas Bawaan Multiguna "Shea Bags"

1 Juni 2017   19:08 Diperbarui: 1 Juni 2017   19:44 408
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PENDAHULUAN

Perkenalkan saya Mila Pradita Aulia, Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, jurusan Administrasi Niaga. Pada kesempatan kali ini saya akan membuat rancangan ide produk serta Business Model Canvas (BMC)  sebagai tugas dari mata kuliah Kewirausahaan dan Inovasi. Berikut adalah ide rancangan produk dan Business Model Canvas yang telah saya buat. Silahkan Membaca !

Shea Bags adalah tas tambahan yang dapat menjadi solusi untuk menampung barang bawaan para kaum urban ibukota yang memiliki kegiatan yang dinamis sehari-harinya. Namun tak hanya itu, kami juga memberikan sentuhan inovasi kepraktisan dari tas yang akan kami produksi, yakni tas bawaan yang kapasitasnya dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan dapat dilipat menjadi compact apabila sedang tidak digunakan. Kami juga memilih bahan tas yang anti air atau waterproof, sehingga konsumen tidak perlu khawatir barang bawaan mereka akan basah terkena hujan atau air, selain itu tak lupa kami juga merancang desain yang menarik dengan memilih motif tas yang sederhana namun tetap stylish jika dipakai dan sebagai pengembangan dari produk ini, kami menambahkan motif bunga (shabby chic)  yang khusus ditujukan untuk konsumen wanita. Pada output nya kami menghasilkan tas bawaan yang multiguna, simple, dan stylish, serta tentunya dengan harga yang terjangkau bagi semua kalangan. Sebagai tahap awal kami Tas yang kami produksi sangat cocok bagi mereka yang aktif dan dinamis yang menginginkan kepraktisan dan kemudahan dalam beraktivitas.

BUSINESS MODEL CANVAS

Value PropositionShea Bags

Inovasi : Tas bawaan dengan bahan waterproof yang kapasitasnya dapat diperbesar dan diperkecil, serta dapat dilipat menjadi compact saat tidak digunakaan.


Simple : Desain yang sederhana namun tetap multiguna

Efisien : Memudahkan konsumen untuk membawa barang bawaan agar lebih ringkas dan praktis

Flexibel : Kapasitas tas yang dapat desusaikan

Fashionable : Sentuhan desain yang menarik, yaitu motif bunga (shabby chic) yang dapat menunjang penampilan pemakainya.

Customer Segment

Demografi : kami menyasar masyarakat urban yang memerlukan tas bawaan untuk mempermudah kegiatan mereka dengan desain yang simple, flexible, serta tetap fashionable

Jenis kelamin : Produk kami ditujukan khusus untuk konsumen wanita 

Usia : 15 tahun - 45 tahun

Channel

Kami akan menggunakan dua saluran pemasaran untuk memasarkan produk kami, yaitu :

Online : Kami memilih media social Instagram untuk memasarkan produk kami, karena kemudahan untuk diakses oleh konsumen, serta kontennya yang menarik

Offline : Kami memilih pameran dan festival untuk memasarkan produk kami, karena kami merasa sebagai produk pemula, pameran dan festival merupakan saluran pemasaran yang paling efektif karena harganya cukup murah dibanding dengan menyewa toko atau ruko

Customer Relationship

Kami memberikan kartu nama kepada konsumen yang berisikan alamat kantor dan contact person. Selain itu kami juga memberikan hang tag pada masing-masing tas yang juga berisikan informasi contact person. Kami juga menyediakan alamat email sebagai sarana kritik dan saran sebagai feedback dari konsumen atas produk kami. Untuk promosi, kami juga memberikan diskon khusus untuk pembelian dua item atau lebih

Key Resource

Kami membagi key resources ke dalam empat elemen penting, diantaranya adalah:

  • Bahan baku : Kami memilih bahan tas yang anti air atau waterproof, yang berserat tebal dan kuat, namun tetap lentur dan flexible
  • Akses Bahan Baku : Kami memiliki akses penjual bahan tas yang menyediakan bahan baku tas yang kami butuhkan
  • Vendor : Kami memiliki penjahit yang dapat menjahit tas sesuai desain yang kami rancang dan dapat diselesaikan dengan waktu yang relatif cepat
  • Modal : Modal awal berasal dari modal pribadi

Key Activities

  • Desain : Merancang desain dan membuat pola tas
  • Persiapan : Mencari dan membeli bahan dengan kualitas terbaik untuk tiap kali produksi
  • Produksi : Mencari vendor yang sesuai dan melakukan produksi
  • Distribusi : Melakukan penjualan langsung atau menggunakan ekspedisi untuk mengirim produk sampai di tangan konsumen

Key Partner

  • Penjual Bahan : Toko Sumber Baru, Tanah Abang
  • Penjahit : Bapak Abdul, beralamat di Semper Barat, Jakarta Utara
  • Perusahaan Ekspedisi : JNE, TIKI, dan POS INDONESIA

Cost Structure

Untuk awal produksi biaya yang kami butuhkan adalah biaya promosi, biaya angkut, biaya jasa penjahit, biaya main material, dan biaya side material.

Revenue Streams

Pendapat yang kami peroleh berasal dari penjualan tas baik secara online maupun offline. Pembayaran juga dapat dilakukan melalui transfer bank dan tunai

Terima kasih telah membaca rancangan ide produk dan BMC yang telah saya buat

Kritik dan saran anda sangat membantu untuk perkembangan ide produk ini. Berikut adalah contact person yang dapat dihubungi :

email : milapradita31@gmail.com

Salam,

Mila Pradita

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun