Mohon tunggu...
Puput Utami
Puput Utami Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Sastra Indonesia

Mahasiswa Sastra Indonesia - Universitas Pamulang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kritik Pertunjukan Drama Musikal "Sepasang Merpati Tua" Karya Bakdi Sumanto

12 November 2021   13:52 Diperbarui: 12 November 2021   14:28 2217
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pertunjukan drama musikal 'Sepasang Merpati Tua' merupakan drama yang disutradarai oleh Agoessam dan mengunggah dalam saluran youtube miliknya dengan judul 'Pementasan Drama Sepasang Merpati Tua' yang dirilis pada tanggal 5 Mei 2015, dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 184 ribu kali. 

Pemain dalam drama ini adalah Eldian Nilam yang berperan sebagai Nenek dan Hafid berperan sebagai Kakek. Drama ini menampilkan pertunjukan sedikit berbeda karena hampir seluruh dialog pemain dinyanyikan, maka dari itu drama ini disebut dengan drama musikal. Berkisah tentang kehidupan sosial dan romantisme sepasang orangtua.

Dalam kehidupan bermasyarakat tentu akan selalu ada masalah-masalah yang bermunculan dan permasalahan tersebut ingin segera diselesaikan. Namun, kenyataannya permasalahan tersebut tak kunjung tuntas dan semakin bertambah. Hal ini disebabkan ulah para pejabat yang hanya menerima  keluhan rakyat tanpa menyelesaikannya. ini yang diceritakan dalam pertunjukan 'Sepasang Merpati Tua'.

pertunjukan drama ini banyak mengeksplorasi dan menggali kreativitas dengan memodifikasinya ke dalam sajian seni drama yang diiringi dengan nyanyian. 

Musik yang mengiringi pertunjukan saat lighting up hingga menampilkan suasana ruangan yang klasik, diiringi pula dengan nyanyian sang Nenek untuk mengawali pertunjukan drama tersebut. hingga muncul sosok Kakek khas dengan ocehannya membuat suasana panggung menjadi hangat dan romantis. 

Lalu, sepasang orangtua ini membicarakan tentang pekerjaan yang diinginkan Kakek dalam menyikapi permasalahan yang sedang berkembang di lingkungan sosial dan itu memicu perdebatan dengan Nenek. Namun kenyataannya, mereka sudah terlalu tua untuk memikirkan permasalahan tersebut. Itulah cerita singkat dalam pertunjukan 'Sepasang Merpati Tua'. 

Pertunjukan drama ini terlihat nyata, permasalahan yang diangkat dalam pertunjukan ini adalah permasalahan masyarakat yang beberapa tahun terakhir memang sering diperbincangkan, seperti masalah sampah yang menyebabkan Banjir dan orang-orang yang hidup dalam kemiskinan. 

Pekerjaan yang Kakek inginkan yang kita simpulkan sebagai pekerjaan yang dapat menerima dan dapat diselesaikan oleh para pekerja yang menerima keluhan dan memberikan solusi penyelesaian.

- Penilaian

Pertunjukan ini memberikan memberikan kita suasana baru karena sebagian dialognya ditembangkan oleh para pemain yang memiliki latar belakang vokal penyair Jawa, yang membuat cerita ini berbeda dari biasanya. Dari latar panggung pun terlihat ruangan klasik khas Jawa dan para pemain pun menggunakan pakaian khas Jawa. 

Hanya saja suara yang dihasilkan kurang terdengar jelas kemungkinan penyebab adalah audience yang 'agak' berisik saat pemain sedang berdialog. secara keseluruhan suasana, cerita, pemain serta tatanan panggung sangat mendukung.

Sekian ....

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun