Mohon tunggu...
Petrus Kanisius
Petrus Kanisius Mohon Tunggu... Wiraswasta - Belajar Menulis

Belajar menulis dan suka membaca. Saat ini bekerja di Yayasan Palung

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Orangutan Sangat Terancam Punah, Apa yang Harus Dilakukan?

9 November 2016   16:12 Diperbarui: 10 November 2016   03:42 4644
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Orangutan remaja yang mendiami hutan hujan di Gunung Palung. Foto dok. Tim Laman dan Yayasan Palung

 Memperingati Pekan Peduli Orangutan 2016, setidaknya itu yang akan dilakuan oleh Tim Pendidikan Yayasan Palung ke Kecamatan-kecamatan di Lingkup wilayah Ketapang dan KKU. Seperti PPO 2016 yang kegiatan bersamaan dengan Ekspedisi Pendidikan Lingkungan di Kecamatan Sungai Laur dan Kecamatan Simpang Dua.

Hal ini dilaksanakan sebagai bentuk ajakan, kepedulian bersama melalui kampanye penyadartahuan dan Pendidikan kepada masyarakat dan pihak sekolah dengan rangkaian kegiatan yang dilakukan di bulan November ini. Adapun bentuk kegiatan, Diskusi Masyarakat, Lecture, puppet show di sekolah dan pemutaran film lingkungan serta kegiatan puncak Pekan Peduli Orangutan 2016 di Kecamatan Sungai Laur pada tanggal 18 November 2016 pekan depan.

Puppet Show (panggung boneka) tentang orangutan sebagai kampanye penyadartahuan satwa dilindungi. Foto dok. Yayasan Palung
Puppet Show (panggung boneka) tentang orangutan sebagai kampanye penyadartahuan satwa dilindungi. Foto dok. Yayasan Palung
Selain itu juga, ada cara sederhana yang bisa dilakukan untuk melindungi dan menyelamatkan orangutan dari kepunahan, antara lain adalah :
  1. Tidak memelihara orangutan dan satwa liar,
  2. Tidak memakai ataupun membeli souvenir yang terbuat dari bagian tubuh hewan yang dilindungi,
  3. Melaporkan ke pihak yang berwenang jika melihat hewan yang dilindungi dipelihara ataupun diperjualbelikan oleh masyarakat, 
  4. Memberikan pendidikan dan penyadartahuan kepada masyarakat tentang pentingnya melindungi dan menjaga orangutan dan habitatnya,
  5. Menjaga dan melestarikan hutan.

Orangutan perlu hutan untuk habitat hidup dan berkembang biak. Manusia perlu hutan sebagai nafas hidup. Hutan perlu dipelihara, dijaga sebagai keberlanjutan hingga selamanya. Setidaknya itu yang dapat menjadi solusi dan cara ampuh saat ini.

Jika boleh berujar; Selamatkan orangutan dari ancaman kepunahan dan lestarikan hutan untuk kehidupan yang lebih baik dan lestari. Apabila bukan kita semua siapa lagi. Apakah kita masih boleh bijaksana dengan semesta dan satwa?.

Petrus Kanisius-Yayasan Palung

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun