Mohon tunggu...
Pilna Safitri
Pilna Safitri Mohon Tunggu... Lainnya - MAHASISWA STP TRISAKTI USAHA PERJALANAN WISATA 2019

Mahasiswa Beasiswa Unggulan On-Going Kemendikbud 2020

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Mulutmu Harimaumu!

10 Januari 2021   20:11 Diperbarui: 10 Januari 2021   20:18 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Kompas.com

Hallo Pembaca, apakabar kalian semuanya saya harap kita semua selalu dalam keadaan sehat dan dilindungi tuhan yang maha esa, saya kembali disini dengan tema yang tak seperti biasanya jauh sekali dari kata pariwisata dan menurut saya hal ini sangat penting untuk di jabarkan dan publikasikan.

seperti judul yang saya tulis mulutmu adalah harimaumu, yang mana seperti yang kita ketahui maksud dari pepatah itu adalah jagalah lisan kita agar tidak merugikan orang lain bahkan diri kita sendiri.

akhir akhir ini banyak sekali saya jumpai disekitar saya, orang orang yang berucap dan berkata semau mereka tanpa memikirkan perasaan orang lain yang mengakibatkan seseorang menjadi terpojok dan mengalami gangguan kesehatan mental.

apalagi dengan kondisi yang sekarang ini di masa pandemic covid 19 ini, masyarakat selalu parno jika mendengar kata corona dan sebisa mungkin menghindari siapapun atau apapun yang berhubungan dengan corona.

dan  dari penglihatan saya ketakutan masyarakat sangat berlebihan karena mereka sampai menjauhi dan bisa dikatakan memojokkan seseorang yang bahkan belum tentu terkena covid-19, seperti yang terjadi dilingkungan saya dimana ada sesorang yang merupakan pegawai suatu perusahaan yang sebenarnya belum diketahui bahwa dia terkena corona atau tidak, 

tetapi masyarakat menggiring opini negatif kepada orang itu dan berdampak kepada keluarganya yang mana masyarakat sekitar membuat cerita hoax dari mulut kemulut sehingga keluarganya menjadi terpojok dan dijauhi masyarakat dan mereka selalu memandang keluarga tersebut dengan tatapan aneh dan selalu bersikap seakan akan keluarga tersebut sangat berbahaya dan keluarga tersebutpun sempat mengalami yang namanya mengurung diri dirumah dan menganggu mental mereka secara sosial padahal mereka tidak terpapar corona sama sekali. 

Menurut saya hal seperti ini harus ditindaklanjuti oleh pemerintah agar memberikan edukasi kepada masyarakat jangan menelan mentah mentah berita yang belum pasti sumbernya , jangan mengucapkan hal hal negatif yang bisa menganggu mental seseorang. kalaupun memang orang disekitar kita ada yang terpapar virus corona jangan pernah bersikap bahwa dia adalah orang yang berbahaya, kita cukup jaga jarak dengan orang tersebut dan beri dia dukungan agar bisa cepat sembuh. karena kesehatan mentalnyapun sangat berpengaruh untuk kesembuhannya. ayokk mulai dari sekarang kita belajar untuk menjaga ucapan kita jangan sampai merugikan orang lain bahkan diri kita sendiri.

Untuk SLOGAN COVID-19 menurut saya sekarang harusnya menjadi 4M ,Menjaga jarak, Mencuci tangan, Menggunakan Masker dan Menjaga ucapan.

Salam Sehat Untuk Kita Semuanya ya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun