Mohon tunggu...
Pertiwi Yuliana
Pertiwi Yuliana Mohon Tunggu... Freelancer - a lifestyle blogger

a lifestyle blogger

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Bernostalgia Bersama JNE dan SLANK Sang Legenda di Tujuh Kota

15 Mei 2023   14:51 Diperbarui: 15 Mei 2023   14:58 705
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: (Wikimedia Commonds) 

Disampaikan oleh M. Feriadi Soeprapto selaku Presiden Direktur JNE bahwa kolaborasi JNE sebagai official logistic partner untuk mengirimkan kebutuhan konser dalam program “JNE SLANK Gak Ada Matinya” merupakan salah satu bukti nyata bentuk komitmen dan dukungan JNE sebagai perusahaan ekspres dan logistik nasional dalam memberikan kontribusi terhadap kemajuan dan pemulihan perekonomian, terutama mendukung kemajuan industri musik Indonesia serta memberikan pengalaman terbaik untuk pelanggan.

Sesuai dengan tagline yang diusung oleh JNE, yaitu “#ConnectingHappiness”, di mana JNE selalu berusaha untuk menghubungkan kebahagiaan dan memberikan manfaat seluas-seluasnya kepada seluruh masyarakat Indonesia selama lebih dari 32 tahun.

Udah gak sabar deh rasanya nunggu konsernya sampai di kotaku!

Oh iya, tur #KonserMusik tujuh kota dalam rangka perayaan 25 tahun album “Tujuh” ini tentunya gak lepas dari peran Make A Show selaku partner kolaborasi dalam penyelenggaraannya yang telah memberikan konsep menarik kepada SLANK. Anasthasia Sadrach sebagai Tour Director Make A Show menyebutkan bahwa unit bisnis baru dari perusahaan industri kreatif terintegrasi Threego Indonesia ini siap untuk memberikan pertunjukan mumpuni dari sebuah revolusi ekosistem hiburan di tanah air. Maka itulah, dalam pagelaran yang dinamai “Slank Album ‘Tujuh’ 25th Anniversary Tour” tersebut, Make A Show telah menyiapkan packaging show yang akan diingat untuk Slankers dan penikmat musik di Indonesia. Jadi penasaran, ya?

sumber: jne.co.id
sumber: jne.co.id

Untuk sedikit bocoran lagi nih, SLANK akan melakukan beberapa aksi yang berbeda dengan yang biasa mereka lakukan sebelumnya di dalam prosesi hajatan tujuh kota ini. Pasalnya, album “Tujuh” sendiri belum pernah mereka jalani pada medio tahun 1998.


Dengan usia SLANK yang memasuki tahun ke-40, banyak kolaborasi yang mereka lakukan. Namun, Make A Show mempertimbangkan dari sisi kreatif dan fenomenal hingga kemudian meminang mereka dan album “Tujuh” yang juga ikonik dan melegenda. Kenangan yang dihimpun dalam album tersebutlah yang pada akhirnya menggugah mereka untuk membawa memorinya ke masa sekarang dengan pembaruan dan peningkatan dari berbagai sisi pertunjukan.

Terus, kalau mau dapat tiketnya gimana caranya, nih?

Jangan khawatir, tiket tur konser tujuh kota #JNESlankGakAdaMatinya ini sudah bisa didapatkan di Loket.com dan Gotix. Terdapat dua kategori kelas penonton yang tersedia untuk konser ini, yaitu kelas festival dengan harga tiket mulai dari Rp150.000 dan kelas VIP dengan harga tiket mulai dari Rp750.000 yang sudah termasuk dengan sederet benefit khusus. Jadi, siap untuk bernostalgia bersama sang legenda?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun