Mohon tunggu...
Oky Wida
Oky Wida Mohon Tunggu... Freelancer - Profil pribadi

Stay strong

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Aplikasi Belanja Online Malang

15 Oktober 2020   23:59 Diperbarui: 16 Oktober 2020   00:47 695
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Belanja online (belanja daring) adalah suatu bentuk perdagangan menggunakan perangkat elektronik yang memungkinkan konsumen untuk membeli barang atau jasa dari penjual melalui internet. Nama lain kegiatan tersebut adalah: e-web-shop, e-shop, e-toko, toko internet, web-shop, web-store, toko online, toko online dan toko virtual.

Sebuah toko online membangkitkan pembelian produk atau jasa pada pengecer atau pusat perbelanjaan yang ini disebut dengan istilah belanja online business-to-consumer (B2C). Dalam proses lain di mana bisnis membeli dari bisnis lain, disebut belanja online business-to-business (B2B).

Saat ini belanja online sudah semakin canggih dengan adanya perdagangan via ponsel (m-commerce ). Telepon seluler telah dioptimalkan dengan sebuah aplikasi untuk membeli dari situs online.

Kesuksesan sebuah Ritel tidak lagi semua tentang fisik bangunan, ini terbukti dengan peningkatan pengecer yang menawarkan antarmuka toko online bagi konsumen. Dengan pertumbuhan belanja online, banyak peluang pasar baru untuk toko memenuhi permintaan pasar luar negeri dengan persyaratan layanan tertentu. Di Malang sendiri terdapat beberapa aplikasi belanja online.

Kini telah hadir E-Pasar. Kolaborasi antara KADIN Malang Raya dan Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Malang yang terletak di Pasar Oro Oro Dowo, Kota Malang. Situs belanja online simple dan gak bikin ribet. E-Pasar merupakan aplikasi belanja lokal pasar rakyat yang dibuat agar warga Kota Malang dapat memesan barang melalui ponsel pribadi anda.
Melalui E-Pasar, kemudahan belanja cara modern dengan mudah didapatkan tanpa mematikan pasar tradisional. Dari segi teknologinya memiliki tampilan yang sederhana, namun fungsinya berjalan dengan baik dan tidak berat di smartphone anda.
Fungsi e-Pasar antara lain:
1. Aplikasi yang memudahkan warga Kota Malang dalam melakukan pemesanan barang untuk kebutuhan sehari-hari di pasar terdekat
2. Informasi ketersediaan barang dagangan, harga serta program promosi-promosi dalam masa tertentu
3. Barang pesanan akan diantar ke alamat pemesan, dengan pembayaran sistem transfer, COD maupun menggunakan EDC
4. Praktis dan mudah dalam bertransaksi, serta menghidupkan perekonomian rakyat.
Mengenai teknis, tentu aplikasi ini sangat mudah dipergunakan . Langsung download aplikasinya di play store, setelah itu masuk ke dalam aplikasi kemudian mendaftarkan diri sebagai member, yang juga bisa menjual produk, konsumen bisa memilih komoditi yang mereka cari pada pasar tradisional di Kota Malang.
Tinggal memilih lapak yang mana, mau beli apa lalu dipilih. Setelah memilih, kemudian melakukan pembayaran melalui saldo, dan akan segera diantar ke rumah. Pengiriman juga diupayakan cepat, biaya ongkos kirim sebesar Rp3.000/konsumen untuk radius yang dicover kurir sejauh 2 kilometer. Jika melebihi itu, akan dikenakan biaya tambahan.
Dengan biaya kurir barang yang terjangkau, maka pengelola dapat menggaet banyak orang agar menggunakan aplikasi tersebut. Semakin bertambahnya pengguna, maka pendapatan yang diterima pengantar akan tinggi, begitu juga pemasukan ke operator dan manejemen.
Harga yang dipatok ke konsumen lewat aplikasi sesuai dengan harga pasar saat itu juga. Operator dan manajemen dari e-pasar tidak memungut biaya sepeser pun baik dari konsumen maupun pedagang dari item dagangan.
Oleh karena itu, e-pasar tidak hanya berisi pelapak dari pedagang pasar tradisional, namun juga pedagang lainnya yang berminat. Serta berada dalam radius 2 km dari pasar tradisional. Untuk urusan bayar membayar, dapat menggunakan aplikasi dompet digital seperti gopay dan ovo.
Jika kegiatan tersebut berkembang pesat, harapannya ialah bisa menginisiasi untuk membuat sendiri aplikasi dompet digital sendiri.
E-Pasar Menjawab Pedagang Pasar Tradisional di Tengah Pandemi Covid-19. Tidak hanya diperuntukkan untuk ibu-ibu saja, melainkan bagi kawula muda yang biasanya mager untuk berbelanja, aplikasi ini sangat memudahkan. Anda dapat mendownloadnya disini s.id/epasar 

1-zm5qs2e2gsyed-a3qzsj9w-5f888b20d541df24e04e5f62.png
1-zm5qs2e2gsyed-a3qzsj9w-5f888b20d541df24e04e5f62.png
Pasar Online Malang berikutnya ialah PALA.ID . Ialah aplikasi untuk ibu-ibu dan wanita karir yang juga bekerja setiap harinya, dengan tuntutan profesi yang tinggi yang tanpa mengesampingkan kebutuhan rumah tangga dan dapur. Menjadi solusi di sela sela padatnya waktu untuk belanja, yang tetap semurah pasar, berkualitas dan tanpa repot lagi pergi ke pasar.Belanja sayur, kebutuhan dapur dan sembako murah, tanpa keluar rumah. Ketersediaan barang lumayan lengkap mulai dari sayur, telur, daging, ikan, dan sembako.
Selain itu, PALA.ID hadir di Malang Raya untuk meningkatkan efisiensi perdagangan bahan pangan, terutama hasil pertanian yang harganya fluktuatif. Harganya pun sama dengan pasar, tetapi juga menjamin tingkat mutu yang terjaga. Semua produk yang disediakan telah melewati proses kontrol mutu internal. Untuk urusan bayar membayar, dapat menggunakan dana dan mandiri. 

Kehadirannya diharapkan menjadi solusi belanja bagi para ibu-ibu yang hampir tidak memiliki waktu untuk kepasar, menjaga produk tetap murah, dan juga berkualitas tanpa keluar rumah. 

1-aybyuvrm95kgmzndjnexrq-5f888b3bd541df25077b3ac2.jpeg
1-aybyuvrm95kgmzndjnexrq-5f888b3bd541df25077b3ac2.jpeg
Aplikasi yang selanjutnya ialah Belanja Sayur. Belanja Sayur merupakan layanan belanja harian kebutuhan dapur dan rumah tangga dengan system pesan-antar tepat waktu sampai di depan rumah Anda dengan “kualitas supermarket harga pasar tradisional”.
Jika anda tidak ada waktu ke pasar, sibuk menjaga anak, atau sibuk dengan pekerjaan sehingga lupa belanja ke pasar, aplikasi ini memberikan solusi menghemat waktu anda, serta memberikan produk-produk yang segar & pilihan. Harganya yg hemat dan pastinya banyak diskonnya.
Berkerja sama dengan petani produsen & pedagang-pedagang di pasar-pasar tradisional di Malang yang sudah menjadi langganan dan tidak diragukan lagi kualitas, kebersihan, dan keamanan dari bahan makanan yang dijual.
Dengan melakukan pendekatan ke pedagang-pedagang, bisa dipastikan bahan makanan yang anda pilih adalah terjamin kebersihan dan kesehatanya dan juga bebas formalin, atau bahan pengawet lainya. Sebelum pesanan anda dikirim, pelapak akan membersihkan dan mengemas dengan rapi pesanan anda, sehingga kebersihan terjaga dan higenis.
Salah satu kemudahan yang ditawarkan adalah anda tidak perlu lagi berbelanja di pasar. Belanja Sayur dapat mengirimkan belanjaan anda dalam tepat waktu di seluruh daerah di Malang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun