Mohon tunggu...
KKN UM 2021 Desa Jambangan
KKN UM 2021 Desa Jambangan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

God is good

Selanjutnya

Tutup

Nature

Meningkatkan Literasi 3M sebagai Upaya Pengurangan Penyebaran Dampak Covid-19 pada Kelompok Masyarakat di Desa Kedungrejo

1 Maret 2021   10:45 Diperbarui: 11 Maret 2021   13:05 186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Covid-19 atau yang lebih dikenal dengan nama virus corona merupakan suatu virus yang berbahaya dan mematikan. Virus ini pertama muncul di negara Cina pada bulan Desember 2019, kemudian mulai menyebar di Indonesia pada bulan Maret 2020. Negara Indonesia dihebohkan dengan adanya virus ini karena virus ini telah memakan banyak sekali korban jiwa. Adanya virus ini di Indonesia, mengakibatkan semua bidang pemerintah mulai dari pendidikan, ekonomi, sosial, budaya terkena dampaknya. 

Hal tersebut mengakibatkan pemerintah membuat peraturan-peraturan baru guna mencegah penyebaran virus corona. Pembatasan adanya kegiatan di tempat umum menimbulkan masalah baru bagi masyarakat, terutama masyarakat perekonomian menengah kebawah. Seperti hal nya yang terjadi pada masyarakat di UPT Pelabuhan Perikanan Pantai Muncar atau yang lebih dikenal dengan Pelabuhan Muncar dimana biasanya tepat tersebut didatangi banyak orang kini menjadi sepi. Pihak UPT Pelabuhan Perikanan Pantai Muncar telah menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19. Berbagai bentuk usaha pencegahan penyebaran covid-19 juga dilakukan diantaranya dengan cara pembatasan sosial. 

Pembatasan sosial dilakukan dengan cara melakukan patroli malam setiap hari dimulai pukul 18.00 WIB hingga malam hari. Pelabuhan Muncar ini menutup jam operasional untuk pengunjung yang tidak berkepentingan, mengingat pelabuhan tersebut tidak hanya menjadi tempat pelelangan ikan melainkan juga tempat wisata untuk menikmati indahnya laut yang dihiasi oleh perahu nelayan. Saat malam tiba seluruh pintu masuk dari segala sisi ditutup dan hanya para nelayan atau orang yang berkepentingan saja yang boleh masuk. 

Kemudian sebagai bentuk pengabdian kami melakukan beberapa kegiatan antara lain membuat banner yang berisikan aturan penerapan protokol kesehatan, survei penjual tempat cuci tangan, ini juga digunakan sebagai alat pelengkap pelaksanaan kegiatan, melaksanakan kegiatan penyuluhan di lokasi desa Kedungrejo kecamatan Muncar kabupaten Banyuwangi. Kegiatan diawali dengan sosialisasi kepada masyarakat tentang covid-19 dan juga cara mencuci tangan yang baik dan benar, serta menggunakan masker dan berjaga jarak. mengikuti kegiatan patroli darat di pintu masuk Pelabuhan Muncar. Selain itu, ada kegiatan penyerahan tempat cuci tangan kepada pihak UPT Pelabuhan Perikanan Pantai Muncar sejumlah 7 tong cuci tangan untuk bisa ditempatkan di beberapa titik di sekitar Pelabuhan Pantai Muncar, guna mendukung literasi 3M tersebut. Program tersebut disambut respon positif oleh masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan di tengah pandemi COVID 19. 

Penulis : Inggritia Zahrotunnisa, Aldi Dani Salam, Firda’ul Maqfiroh, Jesica Tatuarima, Nandiata Ayu Palanjuta, Nani Widiawati, Oktavia Dwi Puspitasari, Sherly Adhining Asih, Siti Izza Mufidah, Yustisia Ayu Safitri. (S1 Pendidikan IPS 2018, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Malang).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun