Mohon tunggu...
Nur Mazidatul Karimah
Nur Mazidatul Karimah Mohon Tunggu... Mahasiswa

Membaca buku

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mencerdaskan Generasi Bangsa: Membangun Kesadaran dalam Pencegahan Kenakalan Remaja

12 Desember 2023   22:40 Diperbarui: 12 Desember 2023   23:17 483
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Kelompok 4 PKN Offering C, UM.

Permasalahan di era modern saat ini sangat bermacam-macam, terutama permasalahan pada anak-anak dan remaja. Salah satu yang sangat diberi sorotan dari berbagai sisi adalah kenakalan remaja.  Kenakalan remaja pada era modern saat ini sangat perlu diberikan perhatian khusus. Namun sampai saat ini, kenakalan remaja masih eksis di kehidupan sekitar masyarakat.

Menurut Wikipedia Kenakalan remaja adalah suatu perbuatan yang melanggar norma, aturan, atau hukum dalam masyarakat yang dilakukan pada usia remaja atau transisi masa anak-anak ke dewasa. Kenakalan remaja memiliki 2 bentuk, yaitu ringan dan berat. Bentuk  kenakalan remaja ringan seperti membolos sekolah dan berkelahi. Sedangkan kategori berat seperti pencurian, kekerasan, dan pembunuhan.

 Permasalahan yang terjadi selalu memiliki penyebab, terutama pada individu dan lingkungan sekitarnya. Faktor penyebab terbagi menjadi 2 macam, yaitu internal dan eksternal.

  • Faktor internal mencakup faktor biologis, psikologis, dan kepribadian remaja. Faktor internal adalah faktor yang ada dalam diri manusia.
  • Faktor eksternal, seperti faktor keluarga, lingkungan, sosial, dan pengaruh media massa. Faktor eksternal ini adalah penyebab yang memicu terjadinya suatu permasalahan yang berasal dari luar diri individu.

Kenakalan remaja muncul dalam berbagai bentuk, seperti yang sangat sering terjadi di dunia nyata seperti perkelahian, bullying, kekerasan, pencurian, penyalahgunaan zat dan alkohol, dan sebagainya yang mengarah pada hal-hal negatif dan merusak. Permasalahan yang terjadi tersebut menyebabkan banyak dampak buruk, diantaranya penurunan prestasi akademik, masalah hukum, kerugian dalam hal kesehatan fisik serta mental, dan munculnya kesulitan dalam membangun karir masa depan.

Sebagai generasi muda penerus bangsa, ada baiknya saat ini kita melakukan pencegahan untuk mengurangi terjadinya kenakalan remaja. Hal ini dapat dimulai dari orang-orang yang ada disekitar kita terlebih dahulu, seperti dengan melakukan komunikasi terbuka yang efektif, meningkatkan pendidikan dan pengetahuan,  menjaga serta meningkatkan keterampilan dalam bersosialisasi dan kecerdasan emosional, dan yang terakhir adalah melakukan pembinaan dan dukungan.

Offering H1 Pendidikan Kewarganegaraan Kelompok 4 Off C

Universitas Negeri Malang

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun