Mohon tunggu...
Noviyani
Noviyani Mohon Tunggu... Mahasiswa - ✨

✨

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Pendampingan Pembelajaran Selama Masa Pandemi Covid-19

29 Juli 2021   17:02 Diperbarui: 29 Juli 2021   17:04 513
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

4.Memberikan pengertian serta motivasi kepada siswa untuk semangat belajar dan mempermudah tugas orang tua

Pemberian motivasi kepada siswa untuk semangat belajar merupakan salah satu bentuk dukungan yang diberikan guru kepada orang tua. Kegiatan ini dapat dilakukan dengan menceritakan hal yang sedang terjadi saat ini, mengirimkan kata-kata motivasi atau kata penyemangat kepada siswa, cerita orang-orang sukses, keteladanan Nabi, cerita para pahlawan ataupun hal-hal lain yang dapat diambil hikmahnya. Sehingga anak-anak senantiasa mengerti dan turut memudahkan orang tua untuk menjalankan tugasnya.

5.Memberikan apresiasi terhadap orang tua

Setiap orang akan merasa lebih dihargai ketika sesuatu yang mereka lakukan mendapatkan apresiasi yang baik dari orang lain. Maka dari itu guru sebisa mungkin perlu untuk memberikan apresiasi kepada orang tua, karena telah membantu guru untuk mendampingi pembelajaran siswa di rumah. Tidak perlu apresiasi yang berlebihan, setidaknya cukup dengan guru mengucapkan terima kasih banyak kepada orang tua.

6.Mengajak orang tua untuk memahami kelebihan serta kekurangan yang dimiliki anak

Seperti yang kita ketahui, setiap anak memiliki kekhasan pribadinya masing-masing. Maka dari itu sebisa mungkin guru mengajak orang tua untuk memahami apa kelebihan, kekurangan, hal yang disukai, hal yang tidak disukai, oleh anaknya masing-masing. Sehingga dalam proses belajar pun orang tua dapat menyesuaikan penyampaian materi dengan cara belajar yang disukai anak.

7.Ajak orang tua untuk selalu memberikan kata-kata positif, semangat serta memberikan motivasi kepada anak

Kata-kata positif, semangat serta motivasi yang diberikan orang tua terhadap anak akan memberikan dampak positif yang luar biasa bagi anak. Dalam hal ini guru juga perlu untuk memberikan kata-kata positif, semangat serta motivasi untuk orang tua dalam membimbing anak-anaknya belajar di rumah. 

Sekolah yang memberikan nilai positif, guru yang memiliki nilai positif, orang tua yang selalu berusaha memiliki nilai positif, akan menghasilkan anak-anak yang penuh dengan nilai-nilai positif. Positif di sini dapat diartikan sebagai orang-orang yang memiliki semangat pantang menyerah untuk dapat menyelesaikan segala sesuatu yang telah menjadi tanggung jawab dirinya.

8.Memberikan tindak lanjut terhadap keluhan orang tua serta membantu memfasilitasi penyelesaian keluhan tersebut

Sekolah dan guru selain menjadi pendengar keluhan dari orang tua terkait pendampingan pembelajaran daring, sekolah dan guru juga harus memfasilitasi atau membantu penyelesaian keluhan tersebut. Karena biasanya orang tua berkeluh kesah bukan hanya ingin didengar, tetapi juga ingin dibantu untuk penyelesaiannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun