Mohon tunggu...
Novika Sari
Novika Sari Mohon Tunggu... Guru - Guru

Belajar sepanjang hayat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Harapan Besar Orangtua pada Pendidikan bagi Anak dengan Autisme

8 Desember 2022   13:09 Diperbarui: 8 Desember 2022   13:14 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Penanganan yang bisa diberikan kepada anak dengan autisme adalah memberikan layanan terapi serta memberikan layanan pendidikan yang tepat. Layanan terapi dapat diberikan sesuai dengan kondisi hambatan dan kebutuhan anak. Saat ini sudah mulai banyak berkembang lembaga yang memberikan layanan terapi baik dari pihak swasta dan pemerintah dengan melibatkan berbagai tenaga ahli. Terapi yang diberikan juga beragam tergantung kondisi anak, diantaranya adalah terapi integrasi, terapi wicara, terapi sosial dan masih banyak lagi.

Layanan pendidikan seperti yang telah dijelaskan di awal juga memiliki berbagai pilihan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan anak dengan autisme. Keluarga bisa menyesuaikan pilihan pendidikan bagi siswa dengan autisme mulai dari sekolah khusus seperti SLB maupun sekolah inklusi yang memberi kesempatan anak dengan autisme untuk mendapatkan pendidikan yang sama dengan anak pada umumnya.

Penanganan sedini mungkin dan tepat sesuai hambatan dan kebutuhan anak dengan autisme dapat menjadi solusi bagi orangtua untuk menangani anak dengan autisme. Dengan penanganan yang cepat dan tepat, kondisi hambatan-hambatan perkembangan akan segara teratasi sehingga anak dengan autisme dapat mengejar ketertinggalan perkembangannya. Anak dengan autisme yang mendapat penanganan yang tepat, maka tidak menutup kemungkinan bagi dirinya untuk dapat tumbuh berkembang dan hidup di dalam masyarakat dengan baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun