Mohon tunggu...
Nia F
Nia F Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

ISFP

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Fasilitas Mobil Golf Unair: Solusi Mudah, Pengoperasian Sulit!

8 April 2024   11:30 Diperbarui: 8 April 2024   11:31 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fasilitas Mobil Golf Universitas Airlangga. Foto: www.unair.ac.id

Sejak 2022 silam, Universitas Airlangga Surbaya  menyediakan mobil golf sebagai sarana transportasi di dalam kampus bagi seluruh civitas akademik-nya. Fasilitas mobil golf ini tersedia di setiap wilayah kampus Unair, yaitu kampus A Dharmahusada, kampus B Dharmawangsa, dan kampus C Mulyorejo. 

Meskipun terbagi menjadi tiga kampus, Universitas Airlangga memiliki wilayah kampus yang terbilang cukup luas. Karena itulah Unair menyediakan fasilitas mobil golf yang akan berkeliling secara berkala di sekitar area kampus. Dengan adanya fasilitas ini, tentunya akan sangat membantu mobilitas warga kampus dan menghemat waktu serta tenaga yang dibutuhkan.

Pengadaan fasilitas ini disambut dengan antusias oleh para mahasiswa pada awal kemunculannya. Pasalnya, mereka tidak perlu lelah berjalan kaki untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain di sekitar area kampus. Namun, pada kenyataannya penggunaan mobil golf ini dianggap masih kurang efektif dan tidak maksimal. Banyak mahasiswa yang merasa mobil golf ini jarang beroperasi dan  lebih sering terparkir tanpa ada supir yang berjaga. 

Kayla (19), salah satu mahasiswi kampus B Unair beranggapan bahwa pengoperasian mobil golf ini masih kurang. “Kurang efektif kalau menurutku, soalnya di beberapa waktu mobil golf-nya tidak ada. Mungkin karena faktor kurangnya jumlah mobil golf itu sendiri atau juga kurang terjadwal perpindahannya, jadi ya kayak hoki-hokian aja dapetnya,” ungkap Kayla.

Di sisi lain, Kayla berharap pihak Universitas Airlangga bisa lebih memaksimalkan penggunaan fasilitas ini. “Semoga bisa ditambah jumlahnya atau mungkin item yg sudah ada itu bisa dioperasikan secara maksimal mengingat jumlah mahasiswa kampus B juga banyak, dan beberapa gedung juga agak jauh kalau mau ditempuh dari titik tertentu. Untuk jadwalnya juga semoga jangan yang tergantung kondisi situasi, tapi kalau bisa dimaksimalkan juga jam operasionalnya,” imbuhnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun