Mohon tunggu...
Nevillim Bona Satria
Nevillim Bona Satria Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Semester 3 Universitas Pembangunan Jaya

Saya merupakan orang yang memiliki imajinasi tinggi. Saya juga menyukai berolahraga dan membaca komik.

Selanjutnya

Tutup

Music

Manfaat dari Lagu Cadas yang Kamu Perlu Ketahui

22 Desember 2022   01:26 Diperbarui: 22 Desember 2022   01:32 734
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Musik. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Tidak hanya berisik, namun juga bermanfaat 

Halo sobat, pasti kita semua sudah pernah mendengarkan lagu cadas/lagu rock bukan ? Lagu cadas merupakan lagu yang memiliki alunan musik keras atau tempo yang cepat. Lagu cadas sendiri muncul pada awal tahun 1950. Banyak band yang mulai bermuculan seperti Queen, Black Sabbath, Pearl Jam, dan lain-lain. Munculnya lagu cadas pada zaman itu, membuat banyak orang menjadi tergila-gila dengan genre tersebut hingga saat ini. Banyak orang yang bisa menikmati lagu cadas, namun juga banyak orang yang kurang cocok dengan lagu cadas. Namun, dibalik lagu cadas yang dianggap berisik ternyata ada juga manfaat mendengarkan lagu cadas, tak hanya bagi hati yang sedih tapi juga mental seseorang.

Pandangan Orang Terhadap Lagu Cadas

Bagi kebanyakan orang, lagu cadas merupakan lagu yang sangat mengganggu di telinga dan sulit untuk dinikmati. Selain itu, menurut banyak orang lagu cadas memiliki image yang buruk. Banyak orang yang menganggap bahwa lagu cadas merupakan simbol dari kekerasan, amarah, pemberontakan, dan vandalisme. Saya sendiri pernah ditegur oleh teman saya, bahwa lagu cadas sudah mulai ketinggalan zaman dan sudah tidak pantas untuk dinikmati. Faktanya, hingga pada saat ini lagu cadas masih bertahan dan masih banyak orang yang masih menikmati. Dilansir dari Antaranews lagu cadas tidak mati, akan tetapi lagu cadas hadir dengan kemasan yang berbeda.

Walaupun lagu cadas merupakan lagu yang keras dan memiliki image yang buruk, namun lagu tersebut memiliki makna yang mendalam. Makna yang ada dalam lagu tersebut biasanya menceritakan tentang patah hati, masalah keluarga, kinerja pemerintahan, perpisahan, dan lain-lain. Namun, pada umumnya lagu cadas cenderung menceritakan tentang kehidupan yang berantakan. Contohnya seperti lagu Nirvana yang berjudul Something In The Way. Di dalam lagu tersebut, diceritakan bahwa sang penulis pernah diusir oleh ayahnya yang toxic. Pada saat sang penulis diusir, ia langsung berpikiran untuk tinggal di bawah jembatan. Selain itu, di dalam lagu tersebut kita bisa mendengar lirik yang menunjukan bahwa kehidupan di dunia ini sangatlah keras.

Manfaat Dari Mendengarkan Lagu Cadas

Kita semua tahu bahwa lagu cadas memiliki image yang buruk dan memiliki makna yang mendalam. Akan tetapi, jika kita mendengarkan lagu cadas, kita akan mendapatkan banyak manfaat. Manfaat yang didapat juga sangat berguna untuk kita yang mendengarkannya. Yang akan kita dapat dari mendengarkan lagu cadas yaitu:

Memperbaiki suasana hati

Sedih, merupakan perasaan yang kita semua alami pada saat kejadian yang tidak kita inginkan terjadi seperti, ditinggalkan oleh pacar, keluarga yang hancur, masalah ekonomi, dan lain-lainnya. Namun pada saat kita mengalami sedih, kita malah mendengarkan lagu galau. Padahal, mendengarkan lagu galau pada saat kita sedih hal itu dapat membuat suasana hati menjadi semakin berantakan. Lagu galau memiliki alunan musik yang sangat lambat, berbeda dengan lagu cadas yang memiliki alunan musik yang keras dan cepat. Alunan musik dari lagu cadas dapat meningkatkan mood kita agar kita tidak merasa sedih. Menurut Bill Thompson pada tahun 2019 menyatakan bahwa pencinta lagu cadas bisa membangkitkan energi dan rasa pemberdayaan.

Memperkuat mental

Selain dapat membuat suasana hati menjadi lebih baik, lagu cadas juga dapat memperkuat mental seseorang. Kita semua pasti tahu bahwa lagu cadas biasanya memiliki lirik yang mendalam. Dari lirik lagu cadas, kita bisa memahami arti dari lagu tersebut. Kita bisa belajar dari lagu tersebut dan menjadikan pelajaran untuk diri kita. Sehingga ketika bisa menerapakan pelajaran tersebut ke dalam diri kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun