Mohon tunggu...
Neno Anderias Salukh
Neno Anderias Salukh Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pegiat Budaya | Pekerja Sosial | Pengawas Pemilu

Orang biasa yang menulis hal-hal biasa

Selanjutnya

Tutup

Balap Pilihan

Joan Mir, Calon Kuat Juara Dunia MotoGP 2020

20 Oktober 2020   00:29 Diperbarui: 20 Oktober 2020   00:52 427
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Joan Mir saat berlaga di MotoGP Styria. (Foto oleh Joe Klamar / AFP) (JOE KLAMAR) via kompas.com

Selama musim pertamanya di MotoGP, pria kelahiran Palma ini finis di sepuluh besar sebanyak sembilan kali, dengan yang terbaik di urutan kelima di sirkuit Phillip Island Australia.

Joan Mir | Goodwood
Joan Mir | Goodwood

Meski demikian, ia bersama rekannya Alex Rins menempati daftar 10 besar pebalap terbaik yang patut diperhitungkan di waktu-waktu mendatang. Dengan penuh keyakinan, Joan Mir menatap MotoGP 2020 dan kini menjadi pebalap yang paling banyak meraih podium sebanyak 5 kali sejauh ini.

Oleh karena itu, meski tak pernah menjuarai balapan, ia layak menduduki peringkat pertama dalam klasemen sementara MotoGP tahun ini.

Jika kita melihat performanya selama balapan tahun ini, performa terburuknya terjadi di awal musim, Spanyol dan Republik Ceko dimana balapan tidak dapat diselesaikan. Setelah itu, ia bangkit dan menyelesaikan balapan dengan posisi 5 besar, kecuali di Perancis yang memaksanya puas dengan urutan 11.

Dibandingkan dengan pebalap yang lain, Joan Mir tampil lebih konsisten. Misalnya pesaing terberatnya Fabio Quartararo yang sudah tiga kali memenangi balapan tetapi inkonsistensi membuatnya menempati urutan kedua pada klasemen sementara.

Namun, Joan Mir sendiri masih menepis prediksi juara dunia MotoGP tahun ini apalagi menyebut dirinya sebagai favorit juara. Juara dunia Moto3 2017 ini mengatakan bahwa ia boleh difavoritkan sebagai juara jika ia berhasil memenangi balapan sebanyak dua kali.

"Yang terpenting sekarang adalah kemenangan pertama saya. Itulah yang saya info yang saya ingin menang sesegera mungkin. Jika saya meraih dua kemenangan, barulah Anda bisa bilang saya merupakan favorit juara," ungkapnya.

Joan Mir mengatakan hal ini sebelum seri ke-10 Aragon. Karena itu, pencapaian podium tiga merupakan bukti usaha untuk menepati janji ingin segera menang. 

Namun, bagaimana jika Joan Mir tidak pernah memenangi balapan sampai akhir musim? Apakah ia masih bisa difavoritkan?

MotoGP 2020 yang menyisakan 4 balapan lagi membuat kita sulit menjawab pertanyaan ini apalagi pesaing terberatnya Fabio Quartararo dan juga Maverick Vinales yang kadang tampil luar biasa memiliki poin yang tidak beda jauh dengan Joan Mir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun