Mohon tunggu...
Tety Polmasari
Tety Polmasari Mohon Tunggu... Lainnya - ibu rumah tangga biasa dengan 3 dara cantik yang beranjak remaja
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, insyaallah tidak akan mengecewakan...

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Ide Sarapan Praktis, Nasi Goreng Tahu Keju

24 Agustus 2022   11:48 Diperbarui: 24 Agustus 2022   11:57 217
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semangat pagi semua. Apa kabarnya hari ini? Semoga selalu dalam keadaan sehat ya. Bagi yang dalam keadaan sakit, semoga Allah segera memberikan kesembuhan sehingga bisa kembali beraktifitas seperti biasanya.

Seperti biasa, saya ingin berbagi cerita mengenai rutinitas saya di dapur usai shalat Subuh. Apa lagi kalau bukan menyiapkan sarapan buat anak-anak yang masuk pagi.

Tentunya, saya ingin menyajikan yang berbeda setiap hari, meski bahan utamanya itu-itu saja. Biar bervariasi begitu. Jadi, tidak bosan dengan menu yang itu-itu saja.

Oke. Saya awali dengan melihat-lihat stok yang ada di meja makan. Ada tersisa lima potong tahu. Ada sambal goreng juga. Kalau bikin nasi goreng tahu, boleh juga nih dicoba.

Jika biasanya nasi goreng isinya telur, udang, teri, daging ayam, bakso, sosis, kali ini isinya tahu. Bahan-bahannya, 5 potong tahu yang sudah saya remas-remas sampai hancur, dua porsi nasi, sambal, dan keju.

Pertama, saya tumis sambal dengan sedikit margarin. Kebetulan anak saya penyuka pedas. Sambal ini isinya cukup lengkap. Ada cabai merah, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Jadi, saya tidak perlu lagi bikin bumbunya. Menghemat waktu.

Lalu masukkan tahu, aduk-aduk. Baru deh masukkan nasi. Kasih sedikit penyedap rasa. Aduk-aduk hingga merata, koreksi rasa jika ada rasa yang dirasa kurang. Selesai deh. Mudah banget, bukan? Tidak butuh waktu lama juga.

Saya sajikan di piring, terakhir saya taburi keju parut. Kebetulan anak-anak penyuka keju. Terkadang keju suka dimakan begitu saja sampai habis. Jadi, sepertinya tidak masalah. Pertanyaannya, apakah enak nasi goreng ditaburi keju?

Untuk mengetahui jawaban ini, pastinya harus bertanya pada anak-anak. Setelah sepiring nasi goreng habis disantap, baru saya, apakah enak? Katanya enak. Pakai keju apakah nasi gorengnya enak? Katanya enak juga. Ya sudah, lega dong saya hehehe...

Tidak hanya lezat, keju juga dikenal sebagai sumber nutrisi yang baik bagi tubuh. Berbagai kandungan nutrisi di dalamnya dapat memberikan kebaikan bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menjaga kekuatan tulang hingga menyehatkan saluran pencernaan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun