Mohon tunggu...
Natasya Wijaya
Natasya Wijaya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya seorang mahasiswa Universitas Katolik Parahyangan jurusan administrasi bisnis.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Geladi Hominisasi

11 Desember 2022   15:26 Diperbarui: 11 Desember 2022   15:28 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Salah satu syarat untuk mengikuti geladi hominisasi 10 ini adalah dengan mengerjakan tugas pasca geladi yang diberi beberapa hari sebelum geladi dilaksanakan. Pada tugas pra geladi tersebut, terdapat 2 tugas yang harus dilakukan. Tugas pertama adalah mendengarkan lagu Indonesia raya 3 stanza, dimana saya diminta untuk memberikan pendapat mengenai syair yang menurut saya menarik. Kemudian tugas kedua adalah memilih 1 dari 10 film dokumenter singkat dengan tema ketahanan pangan, budaya dan lingkungan. Pada tugas kedua ini, saya memilih "How Centuries of Chinese Migration Changed Indonesian Food Forever: Aksara". Menurut saya film documenter ini sangat menarik, yaitu menjelaskan bagaimana bahan-bahan yang datang dari China diolah dan dibuat sedemikian rupa menjadi hidangan khas Indonesia. Setelah mengerjakan tugas pra geladi, saya dapat mengikuti geladi hominisasi pada tanggal 4 Desember 2022. Pada saat melaksanakan geladi, terdapat beberapa kelompok yang mendapat tema berbeda. Saya ditempatkan pada kelompok 2 yang memiliki tema hari pohon sedunia. Kami sekelompok berdiskusi mengenai asal mula hari pohon, hubungannya dengan masa sekarang, dampak dari hari pohon, dan juga solusi mengenai masalah yang terjadi yang berkaitan dengan hari pohon tersebut, yang pada akhir sesi akan dipresentasikan. Setelah selesai melakukan presentasi, kami memilih pemenang untuk geladi hominisasi 10, dan kemudian ditutup oleh fasilitator yang memberi tahu informasi mengenai tugas pasca geladi yang harus dikumpulkan seminggu setelah geladi dilakukan.

Setelah melakukan geladi hominisasi ini, saya merasa bahwa kemampuan saya masih kurang dalam melakukan presentasi. Terutama dengan ekspresi yang ditampilkan, sehingga penyampaian kurang maksimal. Saya juga merefleksikan diri lagi terutama mengenai pentingnya pohon disekitar kita dan betapa pentingnya hari pohon diadakan. Setelah mengikuti geladi hominisasi ini, kita perlu menggunakan logika dan bahasa sebagai warga negara adalah karena dengan logika berpikir kita yang baik dan benar, maka kehidupan bangsa dan bernegara akan jauh lebih baik, begitu pula dengan Bahasa. Adanya Bahasa akan membantu kita berkomunikasi satu sama lain dengan lebih baik, tentunya dengan menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Mengikuti geladi hominisasi ini memberi saya banyak manfaat. Saya dapat meningkatkan kemampuan berbicara saya didepan banyak orang dengan baik dan benar dan juga tidak takut untuk berpendapat, saya pun menjadi tau mengenai hari-hari penting yang ada dan tidak lupa untuk menghargai hari-hari tersebut, dan hal yang terakhir yaitu saya dapat berteman dengan berbagai orang dari jurusan yang berbeda dengan saya. Melalui geladi ini, kemampuan berbicara saya didepan umum dan berinteraksi dengan anggota kelompok menjadi lebih baik. Kemampuan saya masih perlu ditingkatkan lagi dengan berpikir kritis, diskusi dengan teman, dan juga berkomunikasi dengan teman menggunakan bahasa yang baik dan benar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun