Mohon tunggu...
Naneng Sri Nuraena
Naneng Sri Nuraena Mohon Tunggu... Guru - Pengajar

Selalu bersyukur dengan apa yang dimiliki

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pandai Bersyukur

5 Desember 2022   14:28 Diperbarui: 5 Desember 2022   14:40 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Sudahkah hari ini kita bersyukur?

 Bersyukur merupakan bentuk rasa terima kasih kepada Allah SWT, terhadap melimpahnya kenikmatan yang Allah SWT berikan kepada kita, yang tak terhitung jumlahnya. Seperti nikmat sehat, memiliki tempat tinggal yang nyaman, masih mempunyai keluarga. Banyak hal yang tidak kita sadari sehingga kita selalu membanding-bandingkan hidup kita dengan orang lain dan selalu mengeluh ketika mendapat masalah. Justru dengan adanya masalah menandakan bahwa Allah SWT peduli dan sayang terhadap kita.

Syukur adalah menunjukkan adanya nikmat Allah SWT pada diri kita. Rasa syukur dapat melalui lisan, yaitu berupa ucapan Alhamdulillah bahwa kita telah diberi nikmat. Melalui hati, berupa selalu mengingat kebaikan dan nikmat-nikmat yang telah kita raih.

Maka syukur ini adalah ibadah dan bentuk ketaatan atas perintah Allah SWT. Janganlah beranggapan bahwa bersyukur hanya sekadar pujian dan ucapan terima kasih. Tapi ketahuilah bahwa bersyukur juga dapat menuai pahala dan juga dapat membuka pintu rezeki.

Banyak di antara kita, orang orang yang sering menceritakan kesulitan-kesulitan yang dihadapinya. Dan tidak sedikit orang yang selalu merasa bahwa dirinya selalu kurang beruntung. Padahal jika kita selalu bersyukur, sekecil apapun nikmat yang Allah SWT berikan akan terasa cukup bahkan lebih.

Jadilah pribadi yang selalu pandai bersyukur atas apa yang dimiliki dan jalan hidup yang sedang dijalani.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun