Kelompok 78 KKN Kolaborasi (UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto, UIN Sunan Gunung Djati, dan IAIN Pare-pare) sukses menyelenggarakan program kerja unggulan bertajuk "Sekolah Alam: Memahami Perbedaan Harapan, Impian, dan Cita-cita" di Dusun Plumbungan, Desa Gunturmadu, Kecamatan Mojotengah, Kabupaten Wonosobo.
"Program ini kami rancang untuk membantu anak-anak memahami konsep masa depan dengan pendekatan yang menyenangkan melalui aktivitas di alam terbuka," ujar Naila Zulfa, ketua penyelenggara Sekolah Alam.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu (27/07/2025) ini diikuti oleh 28 peserta dari kalangan siswa sekolah dasar di sekitar dusun. Program ini berlangsung di area lapangan voli.
Rangkaian Kegiatan:
1. Ice Breaking Alam:Â Permainan pengenalan melalu benda-benda alam.
2. Diskusi Interaktif:Â Pemahaman konsep harapan, impian, dan cita-cita.
3. Creative Board:Â Mewujudkan visi melalui media kreatif yaitu pohon cita-cita, dengan cara peserta menuliskan cita-cita di daun yang terbuat dari kertas lalu digantungkan ke pohon cita-cita.
4. Outdoor Activity:Â Belajar teamwork melalui permainan alam.
5. Refleksi:Â Menghubungkan aktivitas dengan nilai-nilai kehidupan.
Program ini mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Dusun Plumbungan, Ibu Mutmainah. "Kami sangat mengapresiasi inisiatif mahasiswa yang mampu menciptakan kegiatan edukatif yang menyenangkan bagi anak-anak," katanya.