Mohon tunggu...
Pak Mul
Pak Mul Mohon Tunggu... Freelancer - Interior Designer
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Suka nulis tentang interior

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Mengapa Furniture Outdoor Sering Menggunakan Material Stainless?

2 Juli 2021   10:28 Diperbarui: 2 Juli 2021   10:44 480
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi meja kursi outdoor. sumber: multimo.co.id

Mungkin kita sering melihat hampir semua konstruksi dan furnitur publik selalu menggunakan material stainless steel. Seperti kursi di ruang tunggu terminal, stasiun, atau bandara. Atau mungkin meja & kursi di cafe atau foodcourt. Tidak sedikit pula minimarket yang menyediakan meja & kursi outdoor di depan bangunan mereka. Bahkan rumah sakit yang mengharuskan untuk semua ruangan harus tetap steril juga menggunakan furniture stainless untuk kursi di ruang tunggu, atau ranjang pasien.

Ternyata material stainless steel dari dulu telah dikenal sebagai material paling steril, kuat, dan tahan lama. Oleh sebab itu stainless sering digunakan untuk peralatan makan, peralatan medis, dan peralatan lain yang mungkin membutuhkan kekuatan dan tingkat kebersihan (steril) yang tinggi.

Mari kita simak penjelasan detail mengenai apa saja kelebihan stainless steel dan mengapa material ini diperlukan untuk furnitur publik.

Mudah Dibersihkan (Steril)

Material stainless steel cenderung lebih mudah untuk dibersihkan. Hal ini karena stainless memiliki tekstur permukaan yang rata, licin, dan tidak berpori. Sehingga proses cleaning akan lebih cepat dari pada furnitur dengan material besi lain, apalagi furnitur bermaterial kayu. Dengan begitu furnitur publik dapat segera dibersihkan dan  langsung dapat digunakan oleh pengunjung area publik saat proses cleaning selesai.

Tahan Karat
Furnitur publik sering ditempatkan diluar ruangan, seperti meja kafe atau kursi kafe, meja & kursi di depan minimarket, dsb. Untuk itu diperlukan furnitur yang tahan terkena panas matahari, cipratan air dari makanan atau minuman, bahkan terguyur air hujan. Material stainless steel mampu bertahan terhadap oksidasi & korosi. Sehingga furnitur dari stainless lebih tahan terhadap karat dan lembab.

Sangat Kuat

Material stainless steel memiliki ketahanan yang kuat, tidak mudah bengkok atau penyok seperti material besi pada umumnya. Hal ini membuat produsen stainless lebih kesulitan dalam membentuk frame atau rangka furnitur yang diinginkan dari pada saat membuat furnitur dari material besi. Jadi jangan heran jika bentuk rangka furnitur besi bisa lebih variatif dari pada furnitur baja stainless. Namun hal ini justru semakin membuktikan bahwa furnitur dari stainless steel sangat kokoh, kuat dan lebih tahan lama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun