Mohon tunggu...
Mukhyar Arkan
Mukhyar Arkan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kegiatan Minggu Pertama KKN Universitas Jember Tematik Periode 1 Tahun 2023/2024 di Desa Sidomulyo Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang

14 Januari 2024   15:45 Diperbarui: 14 Januari 2024   17:00 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pertemuan Dengan Sekretaris Desa (Dokpri)

Universitas Jember menyelenggarakan program KKN periode 1 tahun 2023/2024 seperti periode sebelumnya. Pada program KKN periode 1 tahun 2023/2024, Universitas Jember tidak hanya bekerja sama dengan pemerintah Kabupaten Jember, namun juga bekerja sama dengan di tiga pemerintahan Kabupaten lainnya di Jawa Timur, yakni pemerintah Kabupaten Bondowoso, Kabupaten Situbondo, dan Kabupaten Lumajang. Program KKN periode 1 tahun 2023/2024 ini dilakukan oleh 34 Kelompok yang terdiri dari 10 mahasiswa dari berbagai fakultas. Salah satu kelompok tersebut yaitu kelompok 14 yang diterjunkan di Kabupaten Lumajang, Kecamatan Pronojiwo, Desa Sidomulyo. 

Pelaksanaan KKN kelompok 14 dimulai dari kegiatan pra-acara yaitu pada hari selasa tanggal 2 januari 2024. Kegiatan tersebut dilakukan penyerahan surat dari pihak LP2M Universitas Jember ke pihak Kecamatan, Polsek, Koramil, dan Desa. Setelah penyerahan surat, dilakukan survei desa terkait penempatan posko kelompok. 

Pelaksanaan penerjunan mahasiswa KKN dilakukan pada hari Kamis tanggal 4 Januari 2024. Penerjunan mahasiswa KKN diawali dengan upacara penerjunan yang dilakukan di Universitas Jember. Selanjutnya anggota kelompok berangkat ke Desa Sidomulyo dan melakukan upacara penerimaan mahasiswa KKN dari Dosen Pembimbing Lapangan ke Kepala Desa Sidomulyo serta diskusi dengan kepala desa terkait kebutuhan Desa Sidomulyo yang dapat dilakukan mahasiswa selama KKN. 

Pada hari Jum'at tanggal 5 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan perencanaan program kerja sesuai dengan diskusi dengan Kepala Desa di hari sebelumnya. Selain itu, dilakukan juga perencanaan BMC dan Road Map terkait program KKN. 

Pada hari Sabtu tanggal 6 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan survei pada tempat Wisata Curah Jero dan Kebun Salak. Pelaksanaan survei dilakukan dengan pengamatan kondisi tempat wisata dan diskusi dengan kepala pengelola tempat wisata Curah Jero. Selanjutnya dilakukan rapat hasil survei yang telah dilakukan.

Pada hari Minggu tanggal 7 januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan pembuatan rancangan program. Setelah itu dilakukan pembuatan BMC dan roadmap yang akan diserahkan dan dipresentasikan kepada pihak Desa. 

Pada hari Senin tanggal 8 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan pertemuan dengan Sekretaris Desa untuk mempresentasikan BMC yang telah dibuat dan meminta saran untuk perbaikan program KKN ke depannya. 

Pada hari Selasa tanggal 9 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan survei lapang. Survei dilakukan dengan kunjungan ke Dusun Kebon Senin di Perkebunan Salak dan Desa Embung untuk mengamati wisata salak yang telah vakum setalah COVID-19.

Pada hari Rabu tanggal 10 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan survei lapang dan diskusi dengan pengelola Wisata Panorama Curah Jero untuk membahas program yang akan dilakukan nantinya. Setelah Survei, terdapat kegiatan persuli dengan Dosen Pembimbing Lapang dengan melakukan konsultasi untuk menetapkan program kerja yang diambil. 

Pada hari Kamis tanggal 11 Januari 2024 Mahasiswa KKN melakukan survei lapang untuk Agrowisata Salak di daerah dekat Wisata Panorama Curah Jero

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun