Mohon tunggu...
Muhamad Saban
Muhamad Saban Mohon Tunggu... Freelancer - Apa diberikan itulah yang akan dibawa dan bukan yang kita simpan

📝📧: muhammad.syaban.ms@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Money

Peranan Logistik di Era Industri 4.0 Jadi Semakin Cepat, Aman, dan Menguntungkan

4 Desember 2019   14:31 Diperbarui: 4 Desember 2019   14:41 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Sebelum menjelaskan peranan logistik di Era Industri 4.0
izinkan sedikit menjelaskan apa itu industri 4.0?
tentu akan membingungkan bukan, ketika langsung menjelaskan tentang (Logistik di Era Industri 4.0) apabila tidak mengetahui apa itu industri 4.0

Industri 4.0 adalah fase atau tahapan revolusi industri yang menggabungkan antara teknologi otomatisasi dan teknologi cyber yang mana dalam penerapannya tidak menggunakan tenaga manusia.
Salah satu contoh Penggunaan teknologi di Era Industri 4.0 pada logistik :
1. Internet of Things (IoT) : proses mentransfer data melalui jaringan tanpa interaksi manusia
2. Artifical Intelegence (AI):
teknologi komputer yang bisa diatur sesuai keinginan penggunanya.

A. Deskripsi Alur Logistik J&T EXPRESS

Alur sebuah barang ketika di terima, di pick up dan di kirim oleh perusahaan jasa pengiriman di mulai dari konsumen datang ke counter J&T EXPRESS memberikan barang atau paketnya. Konsumen harus mencantumkan alamat secara lengkap tidak lupa memberi tahu isi barang atau paketnya secara jujur kepada karyawan J&T EXPRESS. Karena isi paket yang tidak sesuai dapat merugikan konsumen atau pihak lain.

Setelah paket diterima pihak J&T EXPRESS, konsumen (pengirim) akan mendapatkan Nomor resi. Kemudian paket di pick up oleh kurir untuk dibawa ke gudang lalu dibawa ke kota transit yang kemudian diteruskan ke kota tujuan dan akhirnya barang atau paket akan dikirim oleh sprinter ke alamat penerima.

PENTING !!
Jangan pernah mengirimkan benda-benda yang dilarang sebagaimana Terms & Conditions J&T EXPRESS No.4

Berikut isi Terms & Conditions J&T EXPRESS No.4:

"J&T EXPRESS melarang pengiriman barang-barang seperti jenazah atau bagian-bagiannya, binatang hidup maupun mati, obat terlarang, senjata, amunisi, bahan lain yang mudah terbakar, barang seni bernilai tinggi, surat berharga, uang, logam mulia, perhiasan bernilai tinggi atau sejenisnya dan barang-barang yang dilarang oleh hukum yang ditetapkan oleh Negara".

Banyak diantara kita yang tidak tahu akan hal itu, atau mungkin sengaja tidak menghiraukan peraturan tersebut. padahal jika itu dilanggar akan berakibat fatal. Sebagai contoh pada situs-situs belanja online banyak sekali mereka yang menjual logam mulia, perhiasan. Karena mereka beranggapan, kalau benda tersebut tidak berbahaya. padahal logam mulia, perhiasan termasuk kategori yang dilarang dikirim dengan jasa pengiriman J&T EXPRESS dan tidak dapat diasuransikan.

Seandainya terjadi kehilangan atau rusak maka pihak J&T EXPRESS tidak akan mengganti rugi. Sebagaimana Terms & Conditions J&T EXPRESS No.7
Berikut kutipan isinya :

Apabila pengirim tidak membeli Asuransi, maka pembayaran biaya penggantian atas barang kiriman yang hilang atau rusak, maksimal adalah 10 x (Sepuluh kali) ongkos kirim atau harga barang diambil nilai yang paling rendah, nilai penggantian maksimal Rp.1.000.000,- (Satu Juta Rupiah). Khusus untuk kiriman dokumen, nilai penggantian maksimal adalah Rp.100.000,- (Seratus Ribu Rupiah).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun