Mohon tunggu...
Mudzakkir HA
Mudzakkir HA Mohon Tunggu... Guru - Guru SDIT MU Cinere Depok

Guru yang selalu belajar dan belajar.

Selanjutnya

Tutup

Seni

Arrahman Kamil Sinaga Si Anak Medan Juara Menyanyi Pupuh FTBI

9 Mei 2024   14:43 Diperbarui: 9 Mei 2024   14:43 150
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri SDIT MU Cinere

Dokpri SDIT MU Cinere
Dokpri SDIT MU Cinere


Arrahman Kamil Sinaga Si Anak Medan Juara Menyanyi Pupuh FTBI

Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Kecamatan Cinere Kota Depok merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kota Depok untuk melestarikan dan mengembangkan bahasa daerah, khususnya bahasa Sunda. Lomba ini diikuti oleh siswa-siswi SD Negeri dan Swasta Se-Kecamatan Cinere. Lomba FTBI dilaksanakan hari Selasa, 07 Mei 2024 di SD Negeri Cinere 3.

Cabang lomba yang diselenggarakan antara lain:
1. Maca sajak
2. Ngadongeng
3. Biantara atau pidato
4. Pupuh atau nyanyi
5. Aksara Sunda


Pupuh merupakan sebuah puisi lama yang terikat dengan aturan-aturan atau pakeman yang terdiri dari guru wilangan (suku kata pada setiap barisnya), guru lagu (suara vokal akhir pada setiap barisnya), jumlah baris atau padalisan, dan watak pupuh.

Untuk terus melestarikan kearifan lokal, pupuh pun masuk ke dalam mata pelajaran bahasa Sunda di bangku Sekolah Dasar (SD). Materi yang mengandung keilmuan bahasa, sastra, sekaligus budaya Sunda tersebut turut dimuat dalam Rancangan Pembelajaran Siswa sebagai pengenalan pada kearifan lokal Sunda.

Arrahman siswa SDIT Miftahul Ulum  menyanyikan "Pupuh Maskumambang" yaitu pupuh yang menceritakan tentang sakit hati (nyeri hat), kesedihan (nalangsa), dan kepedihan (peurih).

Arrahman Si Anak Medan ini tampil begitu memukau dewan juri  karena vokal dan penghayatan pupuh begitu mendalam. Dewan juri sangat bangga dan mengapresiasi Arrahman yang mampu menyanyikan pupuh layaknya orang sunda asli.
Selamat Arrahman dan SDIT Miftahul Ulum Cinere Depok.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun