Mohon tunggu...
Moh. Rizal Fauzi Hamzah
Moh. Rizal Fauzi Hamzah Mohon Tunggu... Lainnya - -

Seorang wayang yang ingin hidup bebas, namun teratur dan bermanfaat untuk orang lain

Selanjutnya

Tutup

Bola

Review dan Klasemen AFC Cup Zona ASEAN: Bali United Keok, PSM Hempaskan Sabah FC

14 Desember 2023   21:58 Diperbarui: 14 Desember 2023   22:53 648
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Momen pertandingan antara Sabah FC vs PSM Makassar (14/12). Sumber: Instagam/psm_makassar.

Matchday keenam kompetisi AFC Cup musim 2023/24 akhirnya rampung. Ini merupakan matchday terakhir dalam fase grup.

Pada laga terakhir dalam fase grup ini, Bali United dan PSM Makassar terbang ke Malaysia. Bali United menantang Terengganu FC, sementara PSM menghadapi Sabah FC yang merupakan klub yang dibela Saddil Ramdani.

Kedua wakil Indonesia ini mendapatkan hasil yang berbeda. Bali United takluk dari Terengganu FC, sementara PSM Makassar berhasil hempaskan Sabah United.

Dengan hasil tersebut, Bali United finish diperingkat 3 klasemen Grup G dengan 7 poin. Sedangkan PSM juga finish diperingkat 3 klasemen Grup H dengan 10 poin.

Sebenarnya, apapun hasil yang diraih oleh Bali United dan PSM pada laga itu tak akan berpengaruh terhadap kelolosan mereka ke babak semifinal AFC Cup Zona ASEAN musim ini.


Adapun 4 tim yang lolos ke babak semifinal Zona ASEAN yaitu Macarthur FC (juara Grup F), CC Mariners (juara Grup G), Sabah FC (juara Grup H), dan Phnom Penh Crown (runner up terbaik).

Berikut ini review pertandingan Bali United FC dan PSM Makassar, hasil pertandingan, dan klasemen AFC Cup Zona ASEAN 2023/24 matchday keenam.

Bali United Takluk dari Terengganu FC

Bali United yang bertandang ke kandang Terengganu FC pada Rabu (13/12) malam harus pulang dengan tangan kosong. Mereka takluk dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Terengganu FC dicetak oleh Sony Norde (39') dan Sardor Kulmatov (89').

Pada laga ini, Bali United tampil sangat buruk. Sangat berbeda jauh dengan penampilan mereka di Liga 1.

Dalam berbagai aspek, Bali United kalah dari Terengganu FC. Permainan mereka tak berkembang dan selalu mendapatkan tekanan dari lawan sepanjang laga.

Dengan penampilan yang seperti itu, maka wajar jika Serdadu Tridatu kalah. Mereka bahkan masih bisa dikatakan beruntung karena hanya kebobolan 2 kali.

Terengganu FC terus-terusan memborbardir lini pertahanan Bali United. Bahkan tercatat total 27 kali tembakan dilesakkan Terengganu.

Hasil ini membuat Bali United mengakhiri fase grup dengan berada diperingkat 3 klasemen dengan raihan 7 poin. Sementara Terengganu FC finish diperingkat 2 klasemen dengan 12 poin.

PSM Hempaskan Sabah FC

Bertanding di Stadion Likas pada Kamis (14/12) malam, PSM Makassar berhasil hempaskan Sabah FC dengan skor 3-1. Hasil ini menuntaskan misi balas dendam PSM yang kalah pada pertemuan pertama dengan skor 0-5.

Pada laga ini PSM bermain sangat efektif. Itu menjadi kunci kemenangan mereka atas Sabah FC.

Persentase penguasaan bola PSM hanya 27% dan mereka hanya mampu melakukan tembakan ke arah gawang sebanyak 4 kali. Tapi menariknya, Tim Juku Eja ini berhasil mencetak 3 gol dan memenangkan pertandingan.

Sementara Sabah FC yang tampil lebih mendominasi justru hanya mampu mencetak 1 gol. Itu menandakan bahwa lini pertahanan PSM sangat kokoh pada laga ini.

Tiga gol kemenangan PSM dicetak melalui tendangn roket Yakob Sayuri (15'), gol bunuh diri Dominic Tan (36'), dan tendangan penalti Everton (90+5'). Sementara gol Sabah FC dicetak oleh Telmo yang memanfaatkan umpan dari Saddil Ramdani (73').

Meskipun menang, PSM tetap berada di peringkat 3 klasemen Grup H dengan raihan 10 poin. Jumlah yang sama dengan Hai Phong FC yang berada diperingkat 2, tapi PSM kalah selisih gol.

Sementara bagi Sabah FC, apapun hasil pertandingan ini tak akan berpengaruh terhadap posisi mereka di papan klasemen. Mereka sudah dipastikan menjadi juara Grup H dan lolos ke semifinal Zona ASEAN.

Hasil Lengkap AFC Cup Zona ASEAN

Grup F

DH Cebu FC 0-3 Macarthur FC

Shan United 2-1 Phnom Penh Crown

Grup G

Terengganu FC 2-0 Bali United FC

Stallion Laguna FC 0-3 Central Coast Mariners

Grup H

Sabah FC 1-3 PSM Makassar

Hai Phong FC 4-0 Hougang United

Klasemen AFC Cup Zona ASEAN

Grup F

1. Macarthur FC, main 6, poin 15

2. Phnom Penh Crown, main 6, poin 12

3. Shan United, main 6, poin 4

4. DH Cebu FC, main 6, poin 4

Grup G

1. Central Coast Mariners, main 6, poin 13

2. Terengganu FC, main 6, poin 12

3. Bali United FC, main 6, poin 7

4. Stallion Laguna FC, main 6, poin 1

Grup H

1. Sabah FC, main 6, poin 12

2. Hai Phong FC, main 6, poin 10

3. PSM Makassar, main 6, poin 10

4. Hougang United, main 6, poin 3

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun