Mohon tunggu...
Mochammad Nizar
Mochammad Nizar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajaran

Be your self

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Keberagaman dari Ajaran Budha

1 Juni 2022   12:47 Diperbarui: 1 Juni 2022   12:50 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Haloo teman-teman seperti biasa kembali lagi bersama saya, nahh kali ini saya akan membahas tentang keberagaman beragama, dan beberapa waktu yang lalu saya dan teman-teman saya sudah berkunjung ke vihara yang di daerah malang. Di negara kita yang tercinta ini ada 6 agama yang diakui oleh negara dan salah satunya adalah agama budha.

Simak kelanjutannya yaa teman-teman karena dapat menambah pengetahuan teman-teman yang membaca artikel ini, saya dan teman-teman saya seperti yang sudah saya katakan sebelumnya yakni pergi ke salah satu vihara di daerah malang dan melakukan sedikit wawancara tentang agama Budha itu seperti apa lalu sejarahnya bagaimana kemudian cara ibadahnya itu juga bagaimana. Saya disana juga bertemu dengan biksu dan ada salah satu muridnya serta saya keliling vihara itu untuk melihat-lihat.

Pertanyaan yang saya dan teman-teman saya ajukan adalah mengenai sejarah agama Budha, beliau menjawab pada awalnya agama Budha ini berkembang di masa kerajaan Majapahit. Ajaran agama ini tidak jauh beda dengan agama lainnya yakni mengajarkan untuk melakukan kebaikan. Karena mereka percaya semua orang pasti merasakan kematian, dan agama ini mengejarkan persiapan untuk bekal kematiannya dengan cara berbuat kebaikan itu tadi.

Dan juga mereka percaya bahwa akan ada kelahiran lagi setelah mengalami kematian di dunia tetapi tentu saja beda alam. Dan mereka percaya ada dua alam setelah kematian yaitu alam bahagia atau alam menderita kalau di islam itu sruga dan nereka kurang lebih seperti itu. Kemudian kalau menurut penangkapan yang saya terima setelah mereka mengalami kematian akan memasuki alam mana itu tergantung perbuatan masing-masing manusia sejak berada di dunia. Oleh karena itu agama Budha mengajarkan untuk senantiasa melakukan perbuatan yang baik.

Kalau saya perhatikan pada saat saya mengelilingi vihara tersebut saya menilai sedikit disana merupakan tempat yang sangat menenangkan, sunyi. Oleh karena itu tempat seperti itu cocok untuk merenenung atau tempat meditasi. Beliau mengatakan meditasi merupakan kegiatan untuk membersihkan kotoran yang berada di dalam batin manusia serta untuk mengontrol diri dari perbuatan yang dilarang. Dalam ajaran Budha jika ada seorang yang igin bertobat maka dianjurkan untuk bermeditasi yang dapat dilakukan seminggu sekali kalau dan jika memang sibuk bisa dilakukan satu bulan tergantung dari masing-masing individu karena masing-masing individu itu berbeda-beda.

Jika kalau sudah nyaman dengan meditasi dan bisa mengendalikan diri sendiri atau bisa dikatakan semakin lama meditasinya itu semakin cepat juga paham mengenai agama Budha. Kalau saya perhatikan juga disana merupakan tempat kalau di Islam itu seperti pondok pesantren dan muridnya bukan hanya sekedar dari jawa tetapi dari luar jawa juga ada. Para murid disana wajib dicukur gundul serta alis mereka pun ikut dicukur baik itu laki-laki maupun perempuan. Jika mereka sudah lulus para murid disana bisa menentukan pilihan mereke sendiri untuk memilih untuk melanjutkan disana atau keluar, meskipun mereka sudah keluar tetapi mereka sudah dibekali oleh ilmu-ilmu yang sudah mereka sudah dapatkan sebelumnya jadi mereka bisa mengajrkan ilmu yang di dapat itu ke dalam masyarakat.


Pada saat itu biksu yang sedang saya dan teman-teman saya wawancarai itu berpesan jadilah orang baik, hal wajar menurut saya karena semua agama pasti mengajarkan kebaikan. Menurut saya agama Budha ini juga mengjarkan dengan cara baik-baik dan tidak memaksa untuk setiap orang memeluk agama ini dan mengajarkan tentang cinta perdamaian antar sesama orang itu saja yang dapat saya simpulkan mengenai agama Budha mungkin teman-teman membaca ini hanya untuk referensi atau menambah wawasan teman-teman dan dapat menumbuhkan rasa toleransi dari orang yang telah membaca artikel saya ini. Saya berharap dari artikel ini saya paham tentang keberagaman agama yang ada di Indonesia karena tidak bisa dipungkiri lagi Indonesia ini kaya akan keberagaman agama, suku, ras, dan masih banyak lagi hal ini yang menyebabkan Indonesia ini menarik dimata dunia karena bisa hidup rukun dan berdampingan mesikupun banyak perbedaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun