Mohon tunggu...
Muhammad Julijanto
Muhammad Julijanto Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta

Tuangkan apa yang ada di dalam pikiranmu, Karena itu adalah mutiara yang indah untuk dinikmati yang lain bila dituangkan, Tetapi bila dipendam hanya untuk diri sendiri

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Nasehat Akademik Membentuk Mahasiswa dari Zero to be the Hero

25 Januari 2024   12:02 Diperbarui: 25 Januari 2024   12:10 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rapat Dosen Persiapan Kuliah Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta. Dokpri

Nasehat Akademik Membentuk Mahasiswa dari Zero to be The Hero

Oleh Muhammad Julijanto

Apa yang kita lakukan bila, awal semester gasal maupun awal semester genap bagi mahasiswa? Sebagai dosen pembimbing akademik, maka setiap semester akan dimulai, mahasiswa datang menghadap dosen walinya, untuk konsultasikan apa yang akan diambil dalam perkuliahan di semester yang akan datang. Mahasiswa tidak hanya konsultasi masalah akademik, mereka juga biasanya juga konsultasikan perkembangan studinya, perkembangan pribadinya, bahkan tidak jarang konsultasikan problem kehidupan yang mereka hadapi.

Maka sebagai dosen wali, memberikan bimbingan dan konsultasi untuk memecahkan masalah yang dihadapi mahasiswa. Ada juga sih karena masalah keluarganya, sehingga orang tuanya tidak sanggup lagi membiayai anaknya untuk kuliah, maka mahasiswa bisa diajak untuk menggali potensi dan kemampuan akademik, serta daya tahan dalam menyelesaikan tugas akhir dengan pekerjaan tambahan yang menjadi penyambung hidup, mahasiswa menggali potensi dalam bidang bisnis kecil-kecilan prinsipnya tidak mengganggu kuliah, sehingga bisa selesai tepat waktunya.

Setelah mahasiswa konsultasikan studinya, apa mata kuliah yang pertama diambil dan utama untuk diselesaikan, maka arahan dosen akan bisa memetakan potensi yang bisa dikembangkan dalam pelaksanaan studi, tepat waktu dan bisa mengoptimalkan belajar, sehingga menjadi modal sukses di Masyarakat dengan menduduki profesi sesuai dengan bidang ilmu yang dipelajari.

Pendidikan telah terbukti mengubah seseorang dari zero menjadi hero. Bangsa besar fokus memperbaiki mutu pendidikan modal mobilitas vertikal rakyatnya untuk mandiri dan kreatif memecahkan masalah yang silih berganti. Secercah ilmu penerangan peradaban.

Berikut beberapa nasehat akademik yang diberikan untuk membekali mahasiswa, baik mahasiswa semester gasal maupun mahasiswa semester genap.

Baca juga: Ayo Menulis Bahagia

Semester gasal adalah mereka yang masuk semester 1, 3, 5, 7, 9, 11, 13. Semester mahasiswa semester genap adalah mereka yang aktif kuliah pada semester 2, 4, 6, 8, 10, 12, dan 14. Bila pada semester 14 mahasiswa tidak bisa menyelesaikan studi dengan apa pun alasannya, maka akan terkenal drop out.

Nasehat Akademik untuk Mahasiswa Semester1, 3, 5, 7, 9,11, dan 13: Kuasai Bahasa Arab dan Inggris aktif karena menjadi modal anda dalam pergaulan global dan mensukseskan studi anda karier di masa yang akan datang. Kuasai mata Kuliah keahlian anda karena menjadi landasan intelektualitas dan profesionalitas anda pada profesi yang akan anda geluti. Belajarlah berorganisasi, karena skill anda akan terbina dengan baik leadership sebagai keunggulan anda di masa depan. Kuasai informasi teknologi sebagai alat anda menguasai berbagai keterampilan hidup di era digital. Baca buku dan artikel jurnal yang menjadi bidang dan minat kajian anda. Terus berusaha, ikhtiar, doa dan tawakal kepada Allah Swt. Semoga sukses menanti anda, aamiin ya rabbal 'alamiin...

Nasehat akademik semester Genap 2021/2022 1. Gunakan waktu dengan baik 2. Belajar dengan tekun, karena yang bisa menolong anda adalah kesuksesan studi anda 3. Active dalam organisasi mahasiswa baik intra kampus maupun ekstra kampus, karena disitulah kemampuan leadership anda akan terasah, dimana kemampuan tersebut sangat menunjang karier anda di masa yang akan datang. 4. Segera selesaikan tugas-tugas kuliah anda, banyak membaca dan tulis 5. Jaga kesehatan dengan baik, selalu memohon doa restu orang tua. 6. Selalu beribadah memohon kepada Allah Swt dengan rajin shalat Tahajud, Shalat Dhuha dan ibadah sunah lainnya 7. Kuasai kemampuan Bahasa Arab, Bahasa Inggris dan Teknologi Informasi untuk modal anda di dunia global. Bahasamu adalah pergaulanmu. 8. Bila sedang menulis skripsi cari terus sumber belajar dari jurnal, buku-buku yang relevan, jangan lupa untuk kutip karya dosen-dosen anda untuk memperkuat kajian literature. 9. Semoga sukses studi anda aamiin

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun