Mohon tunggu...
Agatha Mey
Agatha Mey Mohon Tunggu... Freelancer - agathamemey@gmail.com / agathamey.com - Menulis sesuka hati

Ibu satu anak, yang suka mempelajari berbagai hal tanpa harus menjadi ahli karena hidup sejatinya adalah sesederhana untuk menjadi bahagia.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Wisata Tak Lekang Waktu, Lombok Pilihanku

18 November 2021   23:06 Diperbarui: 18 November 2021   23:17 526
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
LOMBOK YANG KU KUNJUNGI - dokumen pribadi

Menulis tentang Lombok membuat saya membongkar file google photos 4 tahun yang lalu. Percayalah Wonderful Indonesia itu dapat dilihat di Lombok, saudara-saudara! Mau kemana di Lombok, tinggal pilih : gunung, pantai, air terjun, desa wisata, semuanya deh ada disitu.

Apalagi ditambah dengan Sirkuit Internasional Mandalika yang baru saja diresmikan oleh bapak Presiden Joko Widodo beberapa hari lalu. Sirkuit yang akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Superbike musim 2021 ini.

Kawasan DSP Mandalika ini bisa dijadikan lokasi untuk melakukan banyak olahraga pastinya, karena juga didukung oleh keindahan alamnya. Bisa untuk trekking, olahraga air, track lari atau juga bersepeda yang masih sangat trend sampai saat ini.

DESTINASI SUPER PRIORITAS (DSP)

Mandalika dipilih menjadi salah satu DSP dari sekian banyak destinasi wisata karena memiliki pesona dan keunikan tersendiri. Katanya minimal sekali seumur hidup, anda harus berwisata kesana.

Mandalika dipilih karena dinilai sangat eksotis dengan kejernihan air laut, pasir yang sangat lembut dan batu karang yang indah. Apalagi letaknya yang dikelilingi bukit hijau sehingga menambah daya tarik bagi penikmatnya.

Saya belum pernah ke Mandalika, karena saat saya ke Lombok, kawasan ini belum jadi seperti saat ini. Tetapi saya rasa memang pantai-pantai di Lombok, rata-rata mirip seperti itu.

Dari perjalanan saya ke Lombok 4 tahun yang lalu, saya mendapati bahwa potensi wisata Lombok sangat besar. Hal ini perlu didukung dengan kesiapan sumber daya manusia dan segala bentuk fasilitas yang menunjang untuk keberlanjutan destinasi wisata itu sendiri.

Sirkuit Mandalika - YouTube Sekretariat Presiden
Sirkuit Mandalika - YouTube Sekretariat Presiden

MEMBANGUN WISATA YANG TAK LEKANG WAKTU

Sebenarnya saya kurang setuju dengan kalimat "minimal sekali seumur hidup wajib menjelajahi DSP". Mengapa demikian? Sebuah tempat wisata yang dikatakan Super, menurut saya haruslah selalu dirindukan untuk datang kembali.

Kamu punya tidak daerah tujuan wisata yang hanya Di Indonesia Aja, yang selalu ingin dikunjungi? Rata-rata teman saya menyebutkan 2 tempat ini : Bali dan Yogyakarta, kalau kamu?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun