Awalnya saya hanya berniat membuat catatan perjalanan yang hanya terdiri dari satu lembar kertas A4 namun apa daya, semua kenangan indah ini rasanya ingin dituangkan meskipun saya menahan diri agar tidak sampai berbentuk skripsi ala mahasiswa abadi. Saat mendengar jargon “Learn and Lead” hati saya bergejolak, apa-apaan ini, masa udah disuruh belajar sekarang malah disuruh memimpin! Gak mungkin! Namun faktanya, acara Tanoto Scholars Gathering 2015 justru menjadi wadah terbaik saya selama 20 tahun kehidupan saya untuk belajar dan juga memimpin. Seperti kata bapak Sukanto Tanoto, “Keep learn and don’t give up without any fight. Suatu saat nanti kalian adalah pemimpin bangsa ini”. Oke cukup sekian dan saya ingin sampaikan bahwa jargon “Belajar dan Memimpin” adalah jargon terbaik yang langsung saya rasakan dampaknya. Terima kasih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H