Mohon tunggu...
Meli Rosita
Meli Rosita Mohon Tunggu... Dokter - Dokter

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

MARS UMY Mengunjungi Pelayanan Unggulan Gizi Halal RS PKU Muhammadiyah Gamping

29 Maret 2024   19:39 Diperbarui: 29 Maret 2024   19:42 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping Yogyakarta menjadi pusat perhatian bagi para mahasiswa Manajemen Rumah Sakit (MARS) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) angkatan 20. Mereka mengunjungi rumah sakit tersebut untuk memperoleh wawasan lebih lanjut tentang layanan gizi modern.

Program ini merupakan bagian dari standar kurikulum Pendidikan Magister Administrasi Rumah Sakit UMY terutama untuk mengetahui standar mutu dan kualitas perumahsakitan, khususnya bidang pelayanan gizi.

Dalam kunjungan tersebut, tim gizi RS PKU Muhammadiyah Gamping Yogyakarta dengan antusias menerangkan berbagai inovasi terkini dalam pelayanan gizi yang diterapkan di rumah sakit tersebut. Layanan gizi modern mereka dirancang dengan mempertimbangkan kebutuhan kesehatan masyarakat yang semakin kompleks.

RS PKU Muhammadiyah Gamping Yogyakarta juga memiliki dapur khusus yang dilengkapi dengan peralatan modern untuk mempersiapkan makanan sehat dan berkualitas tinggi bagi pasien. Bahan makanan segar dan berkualitas dipilih dengan cermat untuk menjamin nutrisi yang optimal.

Mahasiswa MARS UMY dibuat kagum dengan instalasi gizi RS PKU Muhammadiyah Gamping yang sejak 2021 memperoleh sertifikat halal gizi dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama Republik Indonesia. Sertifikasi halal yang telah di dapatkan ini menjamin ke halalan produk mulai dari bahan baku, proses hingga penyajian ke pasien.

RS PKU Muhammadiyah Gamping berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan terus dikembangkan, sesuai dengan salah satu misinya yaitu memberikan pelayanan kesehatan yang berstandar internasional berdasar pada bukti ilmiah dan teknologi kedokteran terkini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun