Mohon tunggu...
HERU PURNOMO
HERU PURNOMO Mohon Tunggu... Freelancer - Berbagi itu tidak masalah. Asalkan bukan HOAXs

Berbagi semangat & uneg-uneg untuk permalasahan multi bidang. Berharap semoga ada kebaikan ke depan. Penulis hanya warga biasa. Hobi utak-atik template blogger khusus portofilio style & ecommerce style. Selain itu, sampingannya menanam bibit herbal kemudian menjualnya utk sekedar mencari uang

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Membantu Sesama dengan Internet

24 Desember 2014   04:59 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:35 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

INTERMEZO

Sudahkan Anda menghitung keuntungan perniagaan hari ini ?

Pasti jawabannya “Ya”

Tetapi sudahkan Anda menghitung perniagaan dengan Sang Pencipta. Yang Memberi Rezeki, Yang Memberi Anak dan Istrik Cantik?

Mungkin Anda akan menjawab “belum”, atauAnda ragu-ragukarena sedang berpikir berapa banyak amal ibadah atau kebaikan (perniagaan dengan Sang Pencipta) sudah terlaksana.

Wahai pembaca yang terhomat, hidup di dunia ini hanya sementara. Banykanya harta dan cantiknya wanita tidak akan membawa bahagia. Kebahagiaan akan mendatangi jika ada kepedulian terhadap sesama. Semua agama mengajarkan beramal baik untuk mendapatkan surga.

Cantiknya wajah. Badan yang gagah. Rumah yang megah. Tiada terasa indah. Karena hati Anda sangatlah gundah.

Mungkin pelit yang ada padamu. Menghalangi bahagia menghampirimu. Tumpukan harta di rekeningmu, membuat pelit dan ragu.

Maaf, kepada pembaca sekalian pabila intermezzo di atas menyinggung perasaanAnda.Sya mengajak untuk berpikir sejenak tentang berapa banyak amalan yang sudah persiapakan untuk membeli tiket ke Surga.

Di dalan ajaran agama, semua kebaikan itu adalah ibadah. Ibadah adalah bentuk perniagaan kita kepada Sang Khalik untuk mendapatkan temapt terbaik di surga. Kematian bukanlah akhir tetapi perjalananmanusia menuju Akhirat. Dengan penantiannya di Alam Kubur. Dan kebaikan itulah yang menjadi penentu.

Kebaikan selau ada jika ada sarana. Apakah Anda termasuk orang yang pelit dalam mengeluarkan harta ?. Bukankah Anda memiliki sarana yang setiap hari ada di genggaman. Smartphone yang di dalamnya ada fasilitas internet.

Ini saran dari saya. Jika saya menjadi Anda. Maka saya akan memanfaatkan fasilitas internet untuk menolong sesama. Mereka kaum papa. Kaum tidak berada. Kekurangan harta. Mencarinya dengan keringat yang mengucur derasnya.

Lantas apa yang bisa dilakukan dengan internet? Dan kepada siapa kemanfaatan internet dipersembahkan.

Tengoklah kanan kiri. Tetangga di ujung kali. Sekarang mungkin Anda bingung baiklah akan saya jawab seandainya saya memiliki akses internet denga kuota besar.

Pertama, saya akan cari di luar sana . di lingkungan saya siapa yang membutuhkan. Contoh sederhana “Tukang Becak”. Mengapa Tukang Becak ? Ini hanya sekadar contoh gampang dan gamblang di depan mata setiap orang. Selai n itu,seperti diketahui bahwa profesi tukang becak di zaman ini memiliki prospek yang kurnag ceeah. Gaji pas-pasan. Kadang dapat. Kadang banyak hanya saat liburan. Maka saya akan data (minta nomor handphone, lokasi mangkal, nama, dan tentunya silaturahmi) semua tukang becak di lingkungan sekitar rumah. Kalau bisa di kota saya sendiri.

Kedua, semua tukang becak tersebut saya kumpulkan dan kemudian diberi penyuluhan tentang cara mencari pelanggan lewat internet (semua materi saya download dengan internet). Kalau perlu saya ajari facebook, twitter, dan memotivasi membeli handphone yang murah dan bisa main internet sehingga facebook dan twitter bisa dmanfaatkan.

Ketiga, kalau perlu saya buatkan semua akun facebook dan twitter secara gratis kepadapara tukang becak.

Keempat, saya akan buat grup di facebook untuk mereka tukang becak dan ditambah akun saya supaya bisa sharing masalah. Dan tentunya menambah teman , yang ke depannya bisa menjadi pelanggan.

Kelima, saya iklankan mereka di iklan online (olx tau berniaga) gratis. Gratis pasang iklan tanpa bayar.

Keenam, saya buatkan blog atau toko online yang berisi jasa pelayanan becak berikut lokasi mangkal dan nomer handphonenya.

Ketujuh, saya akan mapping lokasi mereka biasa mangkal dan share ke facebook jasa pelayanan pariwisata atau grup hobi traveling.

Bukankah mudah sekali? Dan contoh yang simple sekali.

Hanya dengan internet digenggaman maka kesusahan dan penderitaan menjadi terasa ringan. Senyum yang hilang kembali merekah.Asa dan cita yang pupus kembali bergairah.

Memberi arti dengan sedikit aksi. Menghilangkan susah saudara senegeri.

Ayo bantu mereka dengan akses internetmu

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun