Mohon tunggu...
Little Garden
Little Garden Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Sukulen, Crassula Ovata "Gollum Jade"

18 Januari 2018   08:34 Diperbarui: 18 Januari 2018   09:32 2188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Crassula ovata 'Gollum jade' adalah bentuk lain dari Crassula ovata. Jika Crassula ovata berdaun hijau pipih, 'Gollum jade' berbentuk lonjongan seperti terompet (petani lokal menyebutnya belalai gajah). Struktur tubuhnya terdiri dari akar, batang dan daun. Pada tanaman berusia muda, tubuhnya didominasi oleh daun yang tumbuh secara vertikal.

Daun 'Gollum jade' tumbuh dar i permukaan batang. Tinggi daun biasanya melebihi batang dan membuat batang tidak terlihat sama sekali. Daunnya empuk, kenyal seperti permen yupi (anybody know yupi??). Daunnya berwarna hijau dan dalam kondisi stress (ambang batas ketahanan terhadap cahaya) ujung daun biasanya jadi berwarna merah.

Penyiraman baiknya dilakukan cukup sering (setelah mengecek kondisi media tentunya). Daun Gollum jade yang tebal membuatnya memiliki kapasitas penyimpanan air cukup banyak. Jika terlihat kekurangan air daunnya akan terlihat mengkerut.

Seperti Crassula ovata, 'Gollum jade' juga baik diletakkan indoor. Namun sebaiknya dijemur di pagi atau sore hari untuk mencegah media terlalu lembab. Selalu jemur setiap setelah menyiram. Masalah utama pada 'Gollum jade' adalah over watering. Selain overwatering, waspadai juga hama kutu putih. Kutu putih biasanya mendatangi media yang lembab. Selalu waspada jika melihat ada spot putih kecil di sekitar tanaman.

Gollum jade termasuk sukulen yang lambat pertumbuhannya, sehingga bagus jika diletakkan indoor dalam pot kecil yang menarik. Propagasi dapat dilakukan dengan propagasi daun dan batang. Selain perubahan warna pada ujung daun, warna Gollum jade dapat memiliki kelainan varigata yang membuat sebain warna daun kekuningan.

Untuk pecinta sukulen indoor, Crassula ovata 'Gollum jade' dapat menjadi pilihan.

sumber : 

http://littlegarden.web.id/post/169831056302/sukulen-crassula-ovata-gollum-jade

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun