Kerusuhan, pembakaran, upaya pembunuhan, kebencian, memang acapkali diserukan Sri Bintang. kali ini Fahri Hamzah menugaskan Sri Bintang dan tokoh aktivis lain menjadi juru bicara karena massa yang ia tuju jelas: Aktivis dan Mahasiswa. Tidak tanggung-tanggung, nama besar Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) dibawa-bawa dalam panggung orasi tersebut. Meskipun pihak UI menunjukkan sikap menolak, dengan melarang acara tersebut dilangsungkan di Kampus Salemba.Â
Karena pelarangan inilah makanya acara dipindahkan ke Tugu Proklamasi.Â
Lalu, apakah aktivis dan mahasiswa akan terpancing dan berhasil dimanfaatkan untuk turun ke jalan? Untuk kepentingan siapa?
Inilah yang mengkhawatirkan.Â
Jangan karena kebencian yang dihembuskan oleh beberapa kalangan lalu rusak seluruh bangsa.
Pada akhirnya, rakyat juga yang dirugikan demi ambisi beberapa orang untuk merebut kekuasaan lewat cara-cara yang menyimpang dan tidak demokratis.
Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI