Mohon tunggu...
Alifia Rahmawati Durachim
Alifia Rahmawati Durachim Mohon Tunggu... Wiraswasta - Mahasiswi Prodi S1 Akuntansi Universitas Pamulang

Salam kenal teman teman, aku alifia biasa dipanggil lifie. Saat ini aku sedang menempuh jenjang S1 Akuntansi di Universitas Pamulang.

Selanjutnya

Tutup

Money

Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi

16 April 2024   20:20 Diperbarui: 16 April 2024   20:21 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Mengelola keuangan pribadi adalah suatu metode dalam pengelolaan dan pengalokasian uang dan sumber daya yang dimiliki untuk mencapai tujuan keuangan yang diinginkan secara efektif.

Pengelolaan keuangan pribadi penting karena mempunyai dampak jangka panjang yang sangat besar. Dampak tersebut dapat memberi Anda jalan untuk mencapai tujuan keuangan yang diinginkan, mencapai stabilitas keuangan, memiliki akses terhadap fasilitas dan layanan yang lebih baik sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup Anda. Selain itu, pengelolaan keuangan yang baik dapat menciptakan rencana keuangan yang jelas dan terkendali sehingga Anda tidak perlu pusing dan stres mengenai keuangan Anda. Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan dalam mengelola keuangan.

1. Tetapkan anggaran keuangan

Untuk memantau dan membatasi pengeluaran guna mencapai kebutuhan dan tujuan yang telah di tetapkan, anggaran keuangan tentu diperlukan. Dalam hal ini, anggaran yang dibuat dapat membantu Anda dalam menentukan pengeluaran mana yang diperlukan sebagai kebutuhan dan mana pengeluaran sebagai bentuk kepuasan diri sehingga Anda dapat menentukan skala prioritas dalam pengelolaan keuangan.

2. Membuat pencatatan keuangan

Catatan keuangan diperlukan untuk memberikan informasi yang komprehensif mengenai pendapatan dan pengeluaran yang dilakukan secara harian, mingguan ataupun bulanan. Pencatatan ini dapat menjadi referensi bagi Anda untuk mengurangi pengeluaran yang tidak diperlukan. Saat ini sudah banyak aplikasi yang dapat membantu Anda dalam mengelola catatan keuangan, sehingga Anda tidak perlu repot-repot menuliskan seluruh pemasukan dan pengeluaran yang Anda hasilkan di buku catatan.

3. Usahakan untuk tidak berhutang 

Hutang merupakan akar dari segala masalah keuangan yang berdampak negatif bagi mereka yang bergantung pada hutang. Stabilitas finansial pun akan terganggu karena pemasukan yang ada digunakan untuk membayar hutang. Sebisa mungkin, jika memang terdapat kebutuhan yang belum terpenuhi dan sifatnya tidak mendesak, lebih baik bersabar dan menunggu selama mungkin daripada harus berhutang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun